Jakarta (ANTARA) - Chris Evans dikabarkan sedang dalam negosiasi untuk memainkan tokoh utama di film musikal adaptasi teater Broadway "Little Shop of Horrors" bersama lawan mainnya di "Avengers", Scarlett Johansson.
Dilansir The Hollywood Reporter, Rabu, film "Little Shop of Horrors" yang juga dibintangi oleh Taron Egerton dan Billy Porter ini nantinya akan disutradarai oleh Greg Berlanti, dan diproduksi oleh Warner Bros.
"Little Shop of Horrors" mengisahkan Seymour, seorang penjual bunga yang lemah lembut yang bekerja di Skid Row Florists yang dimiliki Mr Mushnik.
Baca juga: Ungkapan sutradara terkait berhentinya Crish Evans sebagai Captain America
Seymour kemudian diam-diam jatuh cinta dengan Audrey, yang juga bekerja di toko bunga itu.
Egerton dan Johansson berada dalam tahap pembicaraan untuk peran masing-masing. Evans dikabarkan akan memainkan peran dokter gigi Orin Scrivello, pacar Audrey yang kejam dan sadis, yang menemukan kesenangan besar dalam profesi pilihannya.
Proyek ini merupakan remake dari film berjudul sama yang disutradarai Roger Corman pada tahun 1960. Lalu pada tahun 1986, film ini kembali diadaptasi menjadi musikal populer yang dibintangi Rick Moranis dan Steve Martin.
Rencananya, versi terbaru "The Little Shop of Horrors" akan mulai produksi pada musim panas ini.
Baca juga: Tanggapan para aktor terkait pengunduran diri Chris Evans dari Avengers
Baca juga: Bintang Avengers Karen Gillan dikabarkan jadi Batgirl versi Barbara Gordon
Baca juga: 'Eternals', peristiwa yang terjadi setelah 'Avengers:Endgame'