Kuala Kurun (ANTARA) - Legislator Gunung Mas, Kalimantan Tengah Iceu Purnamasari optimis generasi muda dari kabupaten itu mampu bersaing dengan generasi muda dari daerah lain.
Untuk itu, generasi muda Gumas diminta percaya diri jika bersaing dengan generasi muda dari daerah lain di berbagai bidang, kata Iceu saat dihubungi dari Kuala Kurun, Sabtu.
"Generasi muda Gumas saya minta jangan minder jika bersaing di tingkat provinsi atau nasional. Harus percaya terhadap kemampuan diri sendiri," ucap politisi Partai Golongan Karya ini.
Legislator dari daerah pemilihan I meliputi Kecamatan Sepang, Mihing Raya dan Kurun ini menyebut, beberapa generasi muda Gumas sudah membuktikan dapat bersaing dengan generasi muda dari daerah lain.
Teranyar, ujar dia, siswa asal SMA Negeri 1 Kurun yakni Fajri Yanoor, berhasil menjadi juara 1 lomba desain poster pada ajang Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Kalteng.
"Fajri akan mewakili Kalteng pada ajang FLS2N tingkat nasional. Semoga nantinya dia bisa meraih prestasi dan mengharumkan nama Kalteng, khususnya Gumas, di tingkat nasional," tutur perempuan kelahiran Kuala Kurun ini.
Sebelumnya, Kepala SMAN 1 Kurun Batuah mengatakan seorang siswa asal sekolah itu yakni Fajri Yanoor, menjadi wakil Kalteng mengikuti FLS2N tingkat nasional, usai menjadi juara 1 desain poster pada ajang FLS2N tingkat provinsi.
Di tingkat nasional, sambung dia, Fajri akan bersaing dengan puluhan siswa dari berbagai provinsi. Dia berharap nantinya Fajri meraih prestasi yang mengharumkan nama Kalteng, khususnya Gumas.
“Pelaksanaan FLS2N nasional rencananya dilaksanakan pada 28 September-4 Oktober 2020. Untuk ketentuan secara rinci kami masih menunggu keterangan lebih lanjut dari panitia,” jelas Batuah.
Sementara itu, Fajri mengatakan desain yang dia buat bertema COVID-19. Dalam proses pengerjaannya, memerlukan waktu beberapa hari untuk menyusun ide, sedangkan proses pengerjaan desain dilakukan satu hari.
Siswa kelas XII Bahasa ini berharap meraih prestasi di tingkat nasional. Oleh sebab itu, dia mengharapkan dukungan doa dari seluruh masyarakat Kalteng.
Berita Terkait
Masyarakat Gumas antusias ikuti sosialisasi Pilkada 2024 melalui jalan sehat
Minggu, 17 November 2024 16:18 Wib
Legislator berharap mahasiswa Gumas pulang kampung untuk mencoblos
Minggu, 17 November 2024 14:39 Wib
DPRD Gumas sebut Karang Taruna berperan penting bantu kemajuan daerah
Minggu, 17 November 2024 12:30 Wib
Legislator berharap penanganan jalan lingkungan Kuala Kurun segera rampung
Minggu, 17 November 2024 7:13 Wib
Legislator apresiasi kesadaran warga Gumas sukseskan Pilkada 2024
Sabtu, 16 November 2024 13:49 Wib
DPRD Gunung Mas ingatkan kades hati-hati kelola anggaran
Sabtu, 16 November 2024 13:45 Wib
Fraksi PDIP DPRD Gumas minta perangkat daerah capai SPM
Sabtu, 16 November 2024 13:36 Wib
Porseni KPRP GKE wadah salurkan talenta generasi muda Gumas
Jumat, 15 November 2024 16:21 Wib