Legislator Kapuas sarankan subsidi peserta didik

id Legislator Kapuas sarankan subsidi peserta didik, Kalteng, Kapuas, pandemi

Legislator Kapuas sarankan subsidi peserta didik

Anggota DPRD Kabupaten Kapuas, Lawin. ANTARA/All Ikhwan

Kuala Kapuas (ANTARA) - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, Lawin, menyarankan pemerintah daerah memberikan insentif atau subsidi untuk peserta didik di daerah setempat di tengah adanya pandemi COVID-19 yang saat ini masih melanda.

"Saya mengharapkan kepada pemerintah daerah untuk dapat memberikan keringanan kepada peserta didik, khususnya di dunia pendidikan," kata Lawin di Kuala Kapuas, Selasa.

Anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Kapuas ini menjelaskan, bahwa insentif yang dimaksud misalnya adanya subsidi dalam pembayaran iuran Sumbangan Pembinaan Pendidikan atau SPP bagi sekolah swasta atau iuran lainnya di sekolah negeri.

Pemberian insentif atau subsidi kepada peserta didik ini, kata Legislator dari Partai Hanura ini, agar peserta didik tidak ada yang sampai putus sekolah, mengingat ekonomi warga juga terdampak di tengah pandemi COVID-19.

"Jadi, saya berharap supaya nantinya ke depan, baik dari pemerintah daerah maupun ke instansi terkait bisa memikirkan hal ini," harap wakil rakyat yang terpilih dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kapuas IV meliputi Kecamatan Kapuas Hilir, Pulau Petak, Kapuas Murung dan Dadahup ini.

Selain itu, Lawin juga berharap kepada instansi terkait dan sekolah-sekolah untuk dapat terus memaksimalkan pembelajaran di tengah pandemi COVID-19 yang saat ini masih melanda di seluruh dunia termasuk Indonesia. Apalagi, tidak lama lagi peserta didik akan menghadapi ujian sekolah.

"Karena ujian sekolah ini sebagai standar. Diharapkan nantinya hasilnya bisa tetap bagus meski masih dalam suasana pandemi COVID-19," katanya.

Lawin juga mengingatkan kepada sekolah yang melaksanakan pembelajaran secara tatap muka di tengah pandemi COVID-19 saat ini, untuk tetap mengikuti anjuran-anjuran dari pemerintah terkait penerapan protokol kesehatan secara ketat di sekolah masing-masing. Tujuannya agar tidak sampai terjadi penularan COVID-19.

“Mari kita sama-sama berdoa, semoga pandemi COVID-19 yang masih melanda saat ini segera berakhir,” demikian Lawin.

Baca juga: Pemkab Kapuas targetkan raih kembali Adipura