Kapolda Kalteng berangkatkan bantuan sosial untuk masyarakat terdampak COVID-19

id Kapolda Kalteng berangkatkan bantuan sosial untuk masyarakat terdampak COVID-19, Kalteng, Polda, polisi, presisi, Polda kalteng

Kapolda Kalteng berangkatkan bantuan sosial untuk masyarakat terdampak COVID-19

Kapolda Kalteng Irjen Pol Dedi Prasetyo menyerahkan bansos kepada personel Babinsa untuk disebarkan ke masyarakat yang kondisinya terdampak pandemi COVID-19 di Palangka Raya, Jumat (25/6/2021). ANTARA/Adi Wibowo

Palangka Raya (ANTARA) - Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah Irjen Pol Dedi Prasetyo memberangkatkan bantuan sosial dalam rangka Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-75, bagi masyarakat yang terdampak COVID-19.

"Pendistribusian bansos lakukan untuk meringankan  beban masyarakat yang terdampak pandemi seperti sekarang ini," kata Kapolda melalui Kepala Bidang Humas Kombes Pol K Eko Saputro di Palangka Raya, Jumat.

Eko menjelaskan, bansos yang didistribusikan ke masyarakat tersebut berjumlah sekitar 500 paket sembako yang terdiri dari beras, mi instan, telur, minyak dan gula.

Pendistribusian ratusan paket sembako tersebut ditujukan untuk panti asuhan, masyarakat umum dan ojek dalam jaringan (online) yang berada di Kota Palangka Raya.

"Semoga apa yang diberikan kepada masyarakat tentunya bermanfaat serta dapat sementara meringankan beban yang mereka selama ini emban," katanya.

Penyaluran paket sembako tersebut dibantu personel Polda Kalteng dan Babinsa yang ada di Kota Palangka Raya. Pendataan telah dilakukan sebelumnya sehingga warga yang menerima benar-benar tepat sasaran.

Bantuan sembako tersebut diterima dengan antusias oleh orang yang juga sangat memerlukan, apalagi di tengah sulitnya mencari nafkah di tengah pandemi COVID-19.

Baca juga: Pemohon SIM dan warga Palangka Raya diberi vaksin COVID-19 gratis

"Pada intinya kegiatan yang dilakukan bertujuan agar mereka bisa bertahan hidup, sembari mencari rezeki sesuai dengan pekerjaannya masing-masing dalam beberapa hari ini," ungkap Eko.

Selain membagikan sembako, jajaran Polda Kalteng juga menggencarkan sosialisasi terkait protokol kesehatan kepada masyarakat. Digencarkannya sosialisasi tersebut bertujuan, agar masyarakat tidak mudah terpapar virus COVID-19.

Bahkan virus yang sudah satu tahun lebih berkembang di provinsi setempat, agar segera hilang dan aktivitas masyarakat kembali normal seperti sedia kala.

"Mari menaati aturan protokol kesehatan seperti penggunaan masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan serta sering mencuci tangan. Pada intinya adalah perketat prokes saat beraktivitas di luar rumah," tandasnya.

Baca juga: Polres Barsel luncurkan program inovasi 'Peter Harli dan Mobil Artis'