Jakarta (ANTARA) - Sebuah mobil yang dikemudikan seorang perempuan terguling usai mengalami kecelakaan tunggal menabrak pembatas jalan di Jalan Mayjen Sutoyo, Cawang, Jakarta Timur.
Seorang warga di lokasi kejadian, Lamsere Sinambela, mengatakan, kejadian kecelakaan pada Selasa sekitar pukul 20.00 WIB.
Menurut Lamsere, mobil mini bus tersebut melaju dari arah Bogor menuju Tanjung Priok, Jakarta Utara, melintasi Jalan Mayjen Sutoyo. "Tiba-tiba mobil itu nabrak pembatas jalan, terus terbalik," kata Lamsere.
Lamsere menuturkan, mobil naas itu hanya diisi oleh satu orang perempuan yang menjadi pengemudi. "Yang keluar satu orang perempuan. Terus ditolongin oleh warga sekitar sini, dibawa ke RSU UKI untuk mendapatkan perawatan," katanya.
Akibat kecelakaan tunggal tersebut mobil menjadi ringsek di bagian depan dan kaca mobil pun pecah. Sedangkan, perempuan yang mengemudikannya mengalami luka ringan.
Sejumlah warga dan polisi di lokasi kejadian bahu-membahu mengembalikan posisi mobil yang terguling itu ke posisi normal.
Berita Terkait
Elon Musk pamerkan Robovan, kendaraan listrik otonom seukuran bus
Minggu, 13 Oktober 2024 11:48 Wib
Mikrobus terguling, enam santri ponpes Al-Wafa Palangka Raya dilarikan ke rumah sakit
Kamis, 26 September 2024 20:39 Wib
Sebanyak 27 ribu bus disiapkan untuk angkutan haji
Sabtu, 15 Juni 2024 6:59 Wib
Bus tabrak pos jaga perlintasan di Jember
Rabu, 12 Juni 2024 17:54 Wib
Puluhan penumpang asal Kalsel selamat usai bus pariwisata terbakar di Tol Jakarta Timur
Rabu, 12 Juni 2024 13:38 Wib
Jelang puncak haji, operasional bus shalawat dihentikan sementara
Jumat, 7 Juni 2024 20:33 Wib
Nahas! Bus study tour asal Pesisir Barat masuk jurang
Rabu, 22 Mei 2024 15:22 Wib
Bus yang ditumpangi rombongan pelajar SMK alami kecelakaan di Subang
Sabtu, 11 Mei 2024 22:13 Wib