Bupati Sukamara harapkan Polri terus tingkatkan pelayanan kepada masyarakat

id Pemkab sukamara, bupati sukamara, windu subagio, hut bhayangkara sukamara

Bupati Sukamara harapkan Polri terus tingkatkan pelayanan kepada masyarakat

Bupati Sukamara Windu Subagio (dua kiri) bersama Kapolres Sukamara AKBP Dewa Made Palguna saat syukuran hari jadi ke-76 Bhayangkara di halaman Mapolres Sukamara, Selasa, (5/7/2022). (ANTARA/Lalang)

Sukamara (ANTARA) -
Bupati Sukamara, Kalimantan Tengah Windu Subagio mengatakan, dirinya memiliki harapan khusus, berkaitan dengan tema Polri yang Presisi mendukung pemulihan ekonomi dan reformasi struktural untuk mewujudkan Indonesia tangguh dan tumbuh.


 


“Saya harap tema ini bukan hanya sekadar pendukung perayaan hari jadi ke-76 Bhayangkara saja, tetapi menjadi sarana refleksi diri, guna mengoptimalkan pelaksanaan tugas dan fungsi Polri dalam pelayanan kepada masyarakat," kata Windu saat menghadiri syukuran hari jadi ke-76 Bhayangkara di halaman Mapolres Sukamara, Selasa.


 


Dia mengatakan, Polri harus mampu menjadi teladan kepatuhan dan ketaatan dalam hukum, tak sekali pun melakukan perbuatan menyimpang dan tercela, serta menjadi rekan humanis yang dekat dengan masyarakat.


 


Polri diharapkan mampu mengayomi dan melindungi, menciptakan kamtibmas, memberikan rasa aman dan mampu membangun keteraturan dan keharmonisan sosial.


 


Diharapkan peringatan hari jadi Bhayangkara tahun 2022 ini dapat dijadikan momentum untuk memberikan yang terbaik bagi daerah, menuju Sukamara yang mandiri dan berkepribadian.


 


“Tentu, dengan semangat kebersamaan ini, sesuai dengan moto Gawi Barijam yakni bekerja bersama-sama untuk tujuan mulia, saya yakin semua dapat bekerja sama dengan baik untuk kemajuan dan keamanan wilayah yang kita cintai ini,” harapnya.


 


Kapolres Sukamara AKBP Dewa Made Palguna menerangkan, pihaknya siap terbuka dalam upaya memelihara dan menjaga kamtibmas di kabupaten setempat.


 


“Tentunya, ini terwujud bukan hanya karena Polri saja, tetapi juga peran semua pihak. Kami juga membutuhkan masukan dan saran dari semua pihak yang telah membantu selama ini,” terangnya.


 


Dia meyakini dengan kebersamaan, maka upaya memajukan Sukamara bisa dilaksanakan dengan sebaik-baiknya. Untuk itu diharapkan semua pihak dapat berpartisipasi melalui ide-ide kreatif dalam membangun daerah, saling mendukung dan tidak hanya menunggu. 


 


"Kami selaku Polres Sukamara, siap mendukung segala kegiatan yang bersifat positif dalam pembangunan wilayah ini,” demikian Dewa.