Dirlantas Polda Kalteng apresiasi kinerja personelnya saat BKO KTT G20 di Bali

id Polda Kalteng,Dirlantas Polda Kalteng,KTT G20,BKO,Kombes Pol Heru Sutopo,Polisi Lalu Lintas

Dirlantas Polda Kalteng  apresiasi kinerja personelnya saat BKO KTT G20 di Bali

Dirlantas Polda Kalteng Kombes Pol Heru Sutopo saat memberikan sambutan terhadap personelnya pada apel pagi di halaman kantor Ditlantas setempat, Senin (28/11/2022). ANTARA/Humas Polda Kalteng

Palangka Raya (ANTARA) - Direktur Lalu Lintas Polda Kalteng Kombes Pol Heru Sutopo mengapresiasi penuh, kerja keras personel Ditlantas setempat dalam mengamankan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali 15-16 November 2022.

"Saya ucapkan selamat kepada personel yang telah sukses menjaga pengamanan penyelenggaraan KTT G20, tanpa ada pelanggaran baik dari awal pelaksanaan hingga ditutup oleh bapak Presiden Republik Indonesia Joko Widodo," katanya pada saat apel pagi di halaman Ditlantas Polda Kalteng, Senin.

Ia menuturkan, selama personelnya menjalani tugas di KTT G20 tersebut semua berjalan lancar dan tidak ada kendala. Bahkan semua kendala yang terjadi dapat ditangani dengan baik, termasuk kemacetan yang biasanya terjadi bisa ditangani cepat dengan sigapnya personel lalu lintas yang saat itu bertugas.

Perwira Polri berpangkat melati tiga itu menegaskan, dengan sistem keamanan menggunakan fasilitas komunikasi yang canggih sehingga personel dapat lebih cepat mengambil langkah pencegahan.

Demikian keberhasilan tersebut didukung juga dengan metode komunikasi yang diambil langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo.

"Maka pekerjaan itu jika kami menggunakan fasilitas dan teknologi dengan tepat, tentunya kami bisa melakukan pencegahan dengan segera mengambil langkah antisipatif terhadap kemungkinan-kemungkinan yang bisa terjadi," beber Sutopo.

Dirlantas Polda Kalteng itu juga menyampaikan, proses pengamanan peserta KTT juga sangat terorganisir dengan baik, termasuk pada saat para pimpinan Negara G20 berada di titik rawan di Bali seperti di bandar udara dan menuju tempat pusat kegiatan.

"Pengamanan G20 tidak hanya pelajaran berharga bagi anggota yang bertugas, namun juga menjadi kenangan manis yang terukir di dalam catatan pengabdian yang mereka miliki mengingat event ini tidak diselenggarakan lagi di Indonesia sampai beberapa belas tahun ke depan. Saya ucapkan selamat sekali lagi dan terus pertahankan profesionalitas dan integritas dalam pekerjaan melayani masyarakat," demikian Heru Sutopo.