IBI Kapuas didorong tingkatkan peran wujudkan pelayanan kesehatan berkualitas

id IBI Kapuas didorong tingkatkan peran wujudkan pelayanan kesehatan berkualitas, kalteng, kapuas, bidan, ibi

IBI Kapuas didorong tingkatkan peran wujudkan pelayanan kesehatan berkualitas

Pelaksana Tugas Bupati Kapuas, Muhammad Nafiah Ibnor, memberikan nasi tumpeng kepada Ketua IBI Kapuas, Mayae Hugo, dalam perayaan HUT ke-72 IBI di Aula Kantor Bappelitbangda Kapuas, Sabtu (15/7/2023). ANTARA/All Ikhwan

Kuala Kapuas (ANTARA) - Pelaksana Tugas Bupati Kapuas, Kalimantan Tengah, Muhammad Nafiah Ibnor, mendorong Ikatan Bidan Indonesia (IBI) setempat, dapat terus tumbuh, berkembang dan meningkatkan kualitasnya, baik dalam kematangan organisasi maupun dalam turut mewujudkan pelayanan kesehatan yang berkualitas.

"Saya mendorong IBI untuk dapat terus berkiprah dalam upaya pemulihan setelah terjadinya pendemi COVID-19 berkepanjangan. Serta dalam rangka meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat, terutama kesehatan ibu dan anak," kata Muhammad Nafiah Ibnor di Kuala Kapuas, Sabtu.

Hal itu disampaikan oleh orang nomor satu di Kabupaten Kapuas saat memberikan sambutan pada acara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) kr-72 IBI dan seminar sehari yang dilaksanakan di Aula Kantor Bappelitbangda di Jalan Tambun Bungai Kuala Kapuas.

Menurutnya, peran bidan merupakan kekuatan inti dalam pelayanan kesehatan ibu dan anak, termasuk di dalamnya pelayanan keluarga berencana.

Melalui pelayanan kesehatan tersebut, bidan secara langsung menjadi pengawal bagi terciptanya generasi yang sehat dan berkualitas.

Peran bidan tidak hanya sebatas memberikan pelayanan kebidanan, namun juga mengelola pelayanan, menjadi penyuluh dan konselor, pendidikan, pembimbing dan fasilitator klinik, penggerak peran serta masyarakat, juga dalam pemberdayaan masyarakat.

Baca juga: Puluhan pelaku UMKM di Kapuas dilatih keterampilan menjadi barista

"Peran bidan sulit untuk digantikan oleh tenaga kesehatan lainnya, terutama dalam pemeriksaan kehamilan dan persalinan, khususnya dalam pemberian pelayanan secara langsung dan edukasi kepada ibu," katanya.

Bidan memiliki peran strategis dalam penyelamatan ibu dan bayi, yakni mulai masa pra kehamilan, memasuki masa kehamilan, masa melahirkan dan pasca melahirkan.

"Karena bidan memiliki peran strategis dan vital dalam menurunkan angka kematian ibu dan angka kematian bayi, yang menjadi salah satu prioritas pembangunan nasional," jelasnya.

Bidan juga memiliki peran penting dan strategis sebagai ujung tombak dalam memajukan dan meningkatkan derajat kesehatan ibu hamil, bayi dan balita, terutama dalam mendukung peran ibu untuk mengupayakan pemenuhan gizi dalam pencegahan stunting.

Sementara itu, Ketua IBI Kabupaten Kapuas, Mayae Hugo mengatakan, kegiatan peringatan HUT ke-72 IBI ini juga diisi dengan kegiatan seminar sehari terkait dengan tumbuh kembang anak dan bagaimana mengatasi pemberian anak makan.

"Harapan kami kemitraan, kerjasama dan dukungan pemerintah daerah sangat kami harapkan, agar bidan ke depan dapat berkualitas dan mendapatkan dukungan maksimal dari pemerintah daerah," demikian Mayae Hugo.

Baca juga: Kapuas siap kirimkan atlet pada Porprov Kalteng

Baca juga: Legislator Kapuas dukung penyuluhan usaha industri rumah tangga pangan

Baca juga: Legislator Kapuas terima berbagai usulan masyarakat dalam reses perseorangan