Palangka Raya (ANTARA) -
Dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional, Yayasan Baitul Maal (YBM) PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah bersama Persatuan Istri Karyawan dan Karyawati (PIKK) PLN UID Kalselteng mengadakan kegiatan berbagi kebahagiaan dengan memberikan bantuan kepada beberapa panti asuhan.
"Momen Hari Anak Nasional ini sangat tepat untuk meningkatkan kepedulian dan berbagi kebahagiaan dengan anak-anak," kata Senior Manager Keuangan, Komunikasi dan Umum PLN UID Kalselteng, Sigit Fanani melalui pernyataan yang diterima di Palangka Raya.
Bantuan yang disalurkan PLN UID Kalselteng itu meliputi sembako, peralatan belajar, sepatu, tempat tidur, hingga tempat penyimpanan makanan kepada beberapa Yayasan Panti Asuhan di Martapura pada awal Agustus 2024.
"Kami sangat senang dapat berbagi di momen istimewa ini. Kegiatan seperti ini penting untuk menumbuhkan kepedulian terhadap anak-anak, terutama mereka yang memerlukan perhatian khusus,” ujarnya.
Ia juga mengapresiasi PIKK PLN UID Kalselteng yang telah berkontribusi dalam pelaksanaan kegiatan yang diselenggarakan oleh YBM tersebut.
“Terima kasih kepada semua pihak yang turut berkontribusi. Ini adalah salah satu wujud nyata dari komitmen PLN untuk terus berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui kegiatan sosial,” kata Sigit.
Ketua YBM PLN UID Kalselteng, Legiman menjelaskan bahwa dalam memberikan bantuan, YBM selalu melakukan evaluasi terhadap kebutuhan penerima agar bantuan yang disalurkan tepat sasaran.
“Kami selalu berupaya memahami kebutuhan yang paling mendesak dari panti asuhan yang kami bantu, sehingga bantuan yang diberikan dapat benar-benar bermanfaat,” kata Legiman.
Ketua Yayasan Nahdlatul Ulama (NU) Sayuti Arsyad yang mengelola panti asuhan dengan jumlah 20 anak, menyampaikan rasa syukurnya atas bantuan PLN melalui YBM tersebut.
Senada dengan Sayuti, Ketua Yayasan Panti Asuhan Putri Muhammadiyah Martapura Fachriah, yang menaungi 26 anak, juga mengungkapkan rasa terima kasihnya.
“Kunjungan dan bantuan ini sangat berarti bagi kami. Anak-anak merasa bahagia karena diperhatikan. Terima kasih atas segala bantuan yang telah diberikan,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua Yayasan Panti Asuhan Al Irsyad Martapura Amrun Asy’ari, yang menaungi 30 anak, turut menyampaikan apresiasinya atas bantuan dan perhatian yang diberikan oleh YBM PLN UID Kalselteng dan PIKK.
Kegiatan ini menjadi momen yang membahagiakan bagi anak-anak di panti asuhan, yang merasa diperhatikan oleh PLN.