Blusukan ke Pasar Keramat, Agustiar pantau stabilitas harga

id agustiar sabran, ketua dad kalteng, dewan adat dayak, kalimantan tengah, pilkada kalteng 2024

Blusukan ke Pasar Keramat, Agustiar pantau stabilitas harga

Bacagub Kalteng Agustiar Sabran saat blusukan di Pasar Keramat, Sampit, Jumat (6/9/2024). (ANTARA/HO-Warga)

Sampit (ANTARA) -
Bakal Calon Gubernur (Bacagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran menyempatkan diri blusukan ke Pasar Keramat, Kota Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) untuk mengecek stabilitas harga pangan. 
 
“Pasar merupakan tempat interaksi masyarakat luas, jadi saya ke sini ingin melihat dan memantau kestabilan harga barang dan lainnya,” kata Agustiar Sabran di Sampit, Jumat. 

Pria yang menjabat sebagai Ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Provinsi Kalimantan Tengah ini menyebut, pasar bisa dikatakan pusat aktivitas masyarakat sehingga dengan berkunjung ke pasar, ia mendapat sedikit gambaran terkait kondisi masyarakat maupun perekonomian di daerah tersebut. 
 
Pasar Keramat merupakan salah satu pasar yang menjadi patokan Badan Pusat Statistik (BPS) setempat dalam memantau perkembangan harga berbagai komoditas, sehingga ia memutuskan berkunjung ke pasar tersebut.
 
“Alhamdulillah, dari pantauan saya harga barang di pasar ini cukup stabil, animo atau daya beli masyarakat juga bagus. Artinya, Pasar Keramat berjalan sebagaimana mestinya,” ucapnya.

Baca juga: Agustiar Sabran siap bawa Kalteng semakin maju dan bermartabat
 
Abang kandung Gubernur Kalteng Sugianto Sabran ini mengaku bersyukur dengan kondisi pasar di Kota Sampit yang terbilang stabil.

Ia pun berharap perekonomian di wilayah tersebut terus berkembang dan kesejahteraan masyarakat akan semakin meningkat. 
 
Agustiar bahkan memborong dagangan sejumlah lapak di Pasar Keramat untuk membantu para pedagang, kemudian barang-barang tersebut dibagikan kepada masyarakat. 
 
Kedatangan Agustiar sontak menjadi pusat perhatian, tak sedikit warga yang berebutan untuk berfoto dengannya. Dalam kegiatan itu, Agustiar juga menyempatkan diri bercengkrama dengan warga dan pedagang.
 
Sekaligus menyerap aspirasi dari masyarakat yang dapat menjadi masukan untuk pembangunan Kalteng ke depan, khususnya apabila ia mendapat kepercayaan untuk memimpin Kalteng melalui pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024.
 
Dalam kunjungan tersebut, Agustiar juga sempat mengunjungi kediaman warga yang sedang berduka karena meninggalnya salah seorang anggota keluarga dan turut berbela sungkawa atas duka keluarga tersebut.

Baca juga: Agustiar janji beri bonus ke atlet peraih medali di PON Aceh-Sumut 2024

Baca juga: Agustiar Sabran-Edy Pratowo resmi daftar ke KPU, siap lanjutkan pembangunan

Baca juga: Gerindra, PKS & PAN usung Agustiar Sabran-Edy Pratowo di Pilkada Kalteng 2024