Nanga Bulik (ANTARA) -
Pemerintah Kabupaten Lamandau, Kalimantan Tengah memberikan perhatian secara menyeluruh terhadap berbagai sektor pembangunan di daerah.
Seperti halnya terhadap pembangunan ataupun pengembangan olahraga, Pemkab Lamandau juga memberi dukungan yang sama, termasuk terhadap olahraga rekreasi.
"Di zaman sekarang ini olahraga rekreasi tidak hanya ramai-ramai, tetapi juga bisa berprestasi di tingkat nasional," kata Asisten Perekonomian, Pembangunan dan SDA Setda Lamandau Meigo Basel.
Baca juga: Pemkab Lamandau tingkatkan kapasitas TRC Bencana
Dirinya meyakini dengan semangat dan kebersamaan antara pemerintah kabupaten dan seluruh lapisan masyarakat, maka Lamandau akan dapat berpartisipasi di kejuaraan olahraga rekreasi.
Meigo Basel hadir membuka kegiatan mewakili Penjabat Bupati Lamandau Said Salim. Dispora Lamandau berkolaborasi bersama Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (Kormi) setempat menyelenggarakan lomba tersebut.
"Kegiatan lomba menyumpit ini merupakan kegiatan yang positif, dan diharap olahraga seperti ini terus diselenggarakan," tuturnya.