DPRD Balangan Kunjungan Kerja ke Barito Selatan, Ada Apa?

id dprd balangan, asisten II setda Barsel

DPRD Balangan Kunjungan Kerja ke Barito Selatan, Ada Apa?

Asisten II Setda Barsel, Suhardi, S IP menerima cenderamata dari ketua Komisi I DPRD Balangan, Rusdiansyah,pada saat kunker, di Buntok, Rabu (31/5). (Foto Antara Kalteng/Bayu Ilmiawan)

Buntok (Antara Kalteng) - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Balangan, Kalimantan Selatan mengadakan kunjungan kerja ke Pemerintah Kabupaten Barito Selatan, Kalimantan Tengah.

"Kunjungan kerja ini terkait dengan peran bagian hukum dalam mendampingi pembahasan Rancangan Peraturan Daerah," kata ketua Komisi I DPRD Balangan, Rusdiansyah usai mengadakan pertemuan di Buntok, Rabu.

Ia mengatakan, dari pemaparan Asisten II dan bagian hukum pada kunjungan kerja ke pemerintah kabupaten Barito Selatan ini, banyak hal yang telah mereka pelajari.

"Hasil kunker ini akan kami adopsi untuk dilaksanakan di Kabupaten Balangan seperti proses sebelum pembahasan rancangan peraturan daerah (Ranperda), dan banyak hal lainnya terkait hal itu," ujar Rusdiansyah.

Sementara Asisten II Setda Barsel Suhardi menyampaikan terima kasih dan menyambut baik atas kunjungan DPRD dan bagian hukum pemerintah Kabupaten Balangan yang ingin mengkaji pengalaman di Barito Selatan.

Dalam pertemuan tersebut, pihaknya menjelaskan proses penyusunannya seperti pada saat raperda dibuat pemrakarsa dalam hal ini SOPD, dan setelah digodok dibagian hukum, akan ditelaah serta dibahas di tingkat Sekretaris Daerah.

"Kemudian dilanjutkan pembahasan dengan Bupati, dan setelah final serta Perda nya sudah bagus, baru raperda tersebut diajukan ke DPRD untuk dilakukan pembahasan dan pembentukan Peraturan Daerah (Perda),"kata dia.

Selain proses sebelum pembahasan rancangan peraturan daerah, dalam pertemuan tersebut juga ditanyakan terkait penganggaran, karena bagian-bagian pada Setda Barsel ini ada memiliki anggaran sendiri-sendiri yang dikelola sendiri.

"Pada intinya kita bersyuklur bisa memberi pengalaman dan mudah-mudahan itu bisa bermanfaat bagi Kabupaten Balangan," demikian Asisten II Setda Barsel, Suhardi.