Romelu Lukaku menjadi penentu kemenangan tim Setan Merah berkat dua gol yang disarangkan pria Belgia itu ke gawang Huddersfield pada menit 3 dan 55.
Kemenangan ini membuat United menyusul Leicester, Chelsea, Brighton dan Southampton yang lolos ke perempatfinal. Sedangkan dua jatah lainnya masih diperebutkan Tottenham yang menghadapi Rochdale dan Manchester City melawan Wigan pada Minggu.
Manchester United mencetak gol cepat pada menit 3 melalui tendangan mendatar namun akurat yang dilepaskan Lukaku setelah menerima umpan terobosan Juan Mata.
Tim tuan rumah memiliki beberapa peluang dari sepakan Quaner dan Williams pada babak pertama, sebelum Juan Mata mencetak gol yang dianulir wasit karena telah dalam posisi offside pada menit 45.
Imbas penerapan garis pertahanan yang tinggi oleh Huddersfield, Lukaku dengan mudah lolos dari pengawalan untuk mencetak gol keduanya seusai mendapatkan bola dari Sanchez pada menit 55.
Selain Lukaku dan Sanchez, pergerakan Ashley Young dari sayap kanan juga kerap merepotkan pemain bertahan Huddersfield. Umpan Young kepada Lukaku pada menit 72 bahkan nyaris berbuah gol jika tidak diblokir Schindler.
Kerjasama segitiga antara Martial, Lingard dan Lukaku nyaris menambah angka untuk United, namun skor 2-0 bertahan hingga laga usai, demikian Skysports.
Susunan pemain:
Huddersfield : Lossl, Kongolo, Billing, Van La Parra, Williams, Ince, Quaner, Mounie, Zanka, Schindler, Hadergjonaj.
Cadangan: Coleman, Smith, Malone, Whitehead, Hogg, Sabiri, Depoitre.
Manchester United: Romero, Young, Lindelof, Smalling, Shaw, Matic, Carrick, McTominay, Mata, Sanchez, Lukaku.
Cadangan: Pereira, Bailly, Darmian, Gomes, Hamilton, Lingard, Martial.