Atlet Porprov dominasi juara tenis meja Bupati Cup

id Atlet Porprov dominasi juara tenis meja Bupati Cup,Buntok,Barito Selatan,Porprov Kalteng

Atlet Porprov dominasi juara tenis meja Bupati Cup

Sejumlah Atlet tenis meja yang berhasil meraih juara pada kejuaraan Bupati Cup.(Foto Antarakalteng/Bayu Ilmiawan).

Buntok (Antaranews Kalteng) - Sejumlah atlet tenis meja Barito Selatan yang akan bertanding pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Tengah memenangi tenis meja Bupati Cup.

"Pada umumnya yang menjuarai tenis meja Bupati Cup ini sejumlah pemain yang akan diikutsertakan pada Porprop," kata Ketua Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Barito Selatan, Djulita K Palar, di Buntok, Senin.

Hal ini lanjut dia, sesuai dengan salah satu tujuan dari kegiatan ini sebagai ajang pemanasan bagi atlet tenis meja Barito Selatan yang akan bertanding di tingkat provinsi yang akan dilaksanakan di Muara Teweh, Kabupaten Barito Utara (Barut).

Ia berharap, dengan hasil kejuaraan ini, atlet tenis meja Barito Selatan akan mampu meraih prestasi di ajang tingkat provinsi tersebut nantinya.

"Untuk target kita pada Porprov tidak muluk-muluk yakni bisa meraih 2 perunggu," ujar dr Djulita K Palar yang juga Kepala Dinas Kesehatan Barito Selatan itu.

Adapun hasil pertandingan tenis meja Bupati Cup untuk juara I turnamen tunggal putra diraih Efendi, juara II Syahdianoor, juara III Ahmad, dan juara IV diraih oleh Pero.

Juara I kategori tunggal putri diraih Neurita Pahlawati, juara II Elice, juara III Lidia, dan juara IV Risna.

Untuk juara I ganda putra diraih Syahdani bersama Pastur Cholik, juara II Syahdianoor Cs, juara III Efendi CS, dan juara IV disabet Hendri CS.

Untuk juara I turnamen tunggal putra veteran diraih Syamsuddin, juara II Pendeta Darmawisata, juara III Essoy, dan untuk juara IV diraih Ricardo.

Juara I turnamen ganda campuran diraih pasangan Efendi, dan Neurita Pahlawati, juara II Syahdani bersama Isna, juara ketiga disabet Mahing, dan Lidia, sedangkan untuk posisi ke IV diraih H. Hifni, dan Nurmuslimah.

Kemudian, peraih juara I Kategori tunggal putra pelajar Willy, juara II Jovan, juara ketiga Gibot, dan juara IV Aziz.

Sementara juara I Kategori tunggal putri pelajar diraih Tasya, juara II Puteri, dan juara III disabet Grace.