Dilansir The Hollywood Reporter, Jumat, Scarlett Johansson setidaknya menerima 15 juta dolar AS atau setara dengan Rp228 miliar.
Bayaran tersebut sama dengan yang diterima Chris Evans dan Chris Hemsworth masing-masing untuk memainkan Captain America dan Thor, di film "Avengers : Infinity War".
Marvel biasanya tidak pernah mau membuka bayaran yang tinggi bagi pemeran utama untuk sebuah film yang baru pertama di produksi.
Sebagai contoh, aktor Robert Downey Jr hanya menerima bayaran 500 ribu dolar AS untuk film "Iron Man" pertama. Hal berbeda dirasakan oleh Chadwick Boseman ketika membintangi "Black Panther" yang mendapat bayaran 2 juta dolar AS.
Menurut sumber, gaji Boseman diperkirakan akan naik secara signifikan untuk sekuel "Black Panther".
Aktris Brie Larson, juga kabarnya akan dibayar sekitar 5 juta dolar AS atau senilai Rp76 miliar untuk film "Captain Marvel" yang rilis tahun depan.
Bayaran yang terbilang murah, tetapi sebagai gantinya dia dikabarkan telah menandatangani kesepakatan hingga tujuh judul film yang berbeda dengan Marvel.
Penerjemah: Yogi Rachman