Palangka Raya (ANTARA) - Anggota DPRD Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah, Yudhi Karlianto Manan mengajak seluruh lapisan masyarakat di wilayah setempat, agar ikut dan bersama-sama menjaga fasilitas olahraga yang sudah dibangun oleh pemerintah kota setempat.
"Mari kita jaga fasilitas olahraga yang sudah dibangun dan dimiliki oleh pemerintah. Jangan sampai dirusak oleh tangan-tangan jahil yang dapat merugikan kita semua," kata Yudhi saat dibincangi di Palangka Raya, Jumat.
Anggota Komisi B DPRD Kota Palangka Raya itu menegaskan, fasilitas olahraga di tengah pandemi COVID-19 sangat bermanfaat sekali bagi masyarakat untuk meningkatkan daya tahan tubuh.
Dia mengatakan manfaat olahraga selain menjaga daya tahan tubuh juga menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh bagi manusia. Maka dari itu perbanyak berolahraga agar kesehatan tubuh kita selalu terjaga.
"Saran saya mari kita menyisihkan waktu setengah jam atau satu jam untuk berolahraga dengan tujuan menjaga kebugaran tubuh agar terhindar terpapar COVID-19," katanya.
Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Palangka Raya itu menambahkan, olahraga selama di tengah pandemi COVID-19 paling populer dalam sepeda.
Dari berbagai kalangan olahraga tersebut dilakukan oleh masyarakat di kota berjuluk 'Kota Cantik'. Waktu yang paling tepat dilakukan masyarakat untuk berolahraga pagi dan sore hari.
Baca juga: Legislator : Kehadiran Polsek Jekan Raya berikan rasa aman bagi masyarakat
"Selain berolahraga, mereka juga mengabadikan foto kegiatan olahraga tersebut yang nantinya di 'posting' di media sosial pribadi mereka karena kegiatan yang mereka lakukan itu jarang dilakukan setiap harinya," ungkap Yudhi.
Ditambahkannya, selain itu olahraga tersebut yang sekarang lagi 'booming' sangat mengatur jarak agar mereka tidak tertular virus Corona yang kini kian merebak ke sejumlah kelurahan yang ada di kota setempat.
"Jangan pernah remehkan virus yang dapat membahayakan kesehatan tubuh itu, karena kapan saja virus tersebut bisa menyerang siapa saja apabila kita tidak benar-benar menerapkan pola hidup sehat," tutup Yudhi.
Baca juga: Tempat usaha kembali di buka, ini harapan legislator Palangka Raya
Baca juga: Legislator Palangka Raya : Peremajaan instalasi listrik cegah potensi kebakaran
Baca juga: Dua usulan warga Kelurahan Pahandut Seberang segera direalisasikan