Buntok (ANTARA) - Seluruh anggota DPRD Kabupaten Barito Selatan, Kalimantan Tengah akan turun ke daerah pemilihan masing-masing bersama pemerintah kabupaten untuk menyerap aspirasi masyarakat melalui musyawarah perencanaan pembangunan atau musrenbang di tingkat desa maupun kecamatan.
"Kegiatan ini penting kita ikuti untuk menyerap dan memperjuangkan aspirasi masyarakat," kata Wakil Ketua DPRD Barito Selatan, HM Yusuf usai memimpin rapat di Buntok, Senin.
Badan Musyawarah atau Banmus DPRD Kabupaten Barito Selatan bersama pemerintah kabupaten setempat mengadakan rapat menyusun jadwal kegiatan selama Februari.
Berdasarkan hasil rapat Banmus ini, para wakil rakyat akan melaksanakan berbagai kegiatan sesuai jadwal agenda yang telah disepakati bersama.
Politisi dari Partai Golongan Karya ini menyebutkan, sejumlah kegiatan yang akan diikuti itu diantaranya Musyawarah Perencanaan Pembangunan tingkat desa dan Kecamatan di Barito Selatan ini.
Selain mengikuti musrenbang tingkat desa dan kecamatan, selama Februari ini pihaknya juga melaksanakan rapat dengar pendapat dengan sejumlah Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) setempat.
Menurut Yusuf, rapat dengar pendapat itu diantaranya akan dilaksanakan dengan Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) terkait Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 33/2020 tentang standar harga satuan regional yang membahas mengenai perjalanan dinas dan lainnya.
DPRD juga akan melaksanakan rapat dengar pendapat dengan Dinas Kesehatan dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jaraga Sasameh Buntok untuk membahas tentang pelayanan kepada masyarakat.
"Karena, sebagaimana kita ketahui bersama, angka COVID-19 terus meningkat, sehingga Dinas Kesehatan dan RSUD lebih berperan dalam melakukan pengendalian maupun pelayanan kepada masyarakat. Dalam rapat itu nantinya kita ingin mengetahui langkah dan strategi terkait hal itu, sehingga pelayanan kepada masyarakat bisa lebih optimal," demikian Yusuf.
Acara rapat Badan Musyawarah DPRD Barito Selatan yang berlangsung di ruang VIP tersebut dihadiri sejumlah Satuan Organisasi Perangkat Daerah dan anggota DPRD setempat.
Baca juga: Komisi III DPRD Barsel : Jangan takut vaksinasi COVID-19
Berita Terkait
Jelang pilkada Bawaslu Barsel gelar apel siaga
Kamis, 14 November 2024 18:41 Wib
Penjabat Bupati Barsel lantik 17 pejabat
Kamis, 14 November 2024 18:33 Wib
DPRD dorong ASN Barito Selatan terus kembangkan kemampuan
Kamis, 14 November 2024 13:59 Wib
DPRD Barsel dalami rencana kerja KUA PPAS 2025
Kamis, 14 November 2024 9:55 Wib
Reses DPRD Barsel, warga usulkan listrik dan internet
Selasa, 12 November 2024 8:33 Wib
DPRD bersama pemkab Barsel bahas KUA PPAS 2025
Senin, 11 November 2024 19:30 Wib
Pj Bupati Barito Selatan lantik 17 pejabat administrator dan pengawas
Senin, 11 November 2024 12:45 Wib
Puluhan kios pasar terowongan Buntok ludes terbakar
Minggu, 10 November 2024 18:02 Wib