Ketua PDIP Kalteng: Siap dukung pemerintah sukseskan vaksin booster

id PDIP Kalteng gelar vaksinasi boster, Ketua Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Kalimantan Tengah, Arthon S Dohong, PDIP Kalimantan Tengah, Kalimanta

Ketua PDIP Kalteng: Siap dukung pemerintah sukseskan vaksin booster

Ketua DPD PDIP Provinsi Kalteng Arton S Dohong (jaket merah) memantau jalannya kegiatan vaksinasi dosis ketiga atau booster yang diselenggarakan PDIP setempat dan Dinas Kesehatan Kota Palangka Raya di kantor PDIP setempat Jalan Ir Soekarno, Selasa (8/2/2022). ANTARA/Adi Wibowo

Palangka Raya (ANTARA) - Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Kalimantan Tengah Arthon S Dohong menegaskan, pihaknya selalu siap mendukung pemerintah di provinsi ini mensukseskan vaksinasi booster COVID-19.

Penegasan itu disampaikan Arthon disela-sela kegiatan vaksinasi ketiga di kantor DPD PDIP Jalan Ir Soekarno bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kota Palangka Raya, Selasa,

"Kami pun sudah melaksanakan vaksinasi, dan ini yang ketiga atau vaksin booster. Itu bukti dukungan kami terhadap pemerintah pusat maupun provinsi," ucapnya.

Mantan Bupati Gunung Mas (Gumas) itu pun mengapresiasi antusiasnya masyarakat di Kota Palangka Raya, mengikuti vaksinasi ketiga yang dilaksanakan PDIP. Bahkan antusias tersebut sudah terlihat saat dilaksanakan vaksinasi dosis satu dan dua.

Maka dari itu, ia mengimbau bagi yang belum vaksin ketiga, segera datang ke fasilitas yang ada untuk mendapatkan vaksin sehingga imunitas tubuh masyarakat yang sudah melaksanakan hal tersebut.

"Apa yang kita lakukan ini bertujuan agar kita semua bisa semakin sehat. Apalagi dengan adanya varian baru, diimbau agar hati-hati. Hindari kerumunan serta gunakan masker dimanapun dan kemanapun berada," ucapnya.

Dia menambahkan, selain bentuk dukungan pihaknya juga menyarankan pemerintah agar bisa mengendalikan tempat hiburan malam demi mengantisipasi meningkatnya COVID-19 di Kalteng.

Kemudian itu, segera menjalankan program vaksinasi secara keseluruhan hal itu bertujuan selain herd immunity tetap terjaga di tengah pandemi seperti ini.

"Apabila masih menggunakan target, saya kira tidak menutup kemungkinan yang di luar target, masih ada yang terjangkit," tegasnya.

Sementara itu kegiatan tersebut dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan yang cukup ketat. Tim Satgas dari DPD PDIP Kalteng yang ditugaskan di lokasi kegiatan, menjaga dengan ketat.

Bahkan tim Satgas Penanganan COVID-19 Kota Palangka Raya juga melakukan pengecekan kegiatan itu, guna mencegah munculnya penyebaran wabah yang selama ini tidak kasat mata selama ini.

Baca juga: Ketua DPD PDIP Kalteng imbau masyarakat bersama-sama jaga keamanan daerah

Baca juga: Fraksi PDIP desak DPRD Kalteng segera selesaikan tiga raperda