Pemprov Kalteng laksanakan Aksi Sapta Pesona dorong pertumbuhan industri pariwisata

id Sapta pesona kalteng, pariwisata kalteng, pemprov kalteng, sadar wisata, industri pariwisata, kalteng, kalimantan tengah

Pemprov Kalteng laksanakan Aksi Sapta Pesona dorong pertumbuhan industri pariwisata

Gerakan Aksi Sapta Pesona di Dermaga Kereng Bangkirai, Palangka Raya, Jumat, (14/10). (ANTARA/Ho-Diskominfosantik Kalteng)

Palangka Raya (ANTARA) -
Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah melaksanakan Gerakan Aksi Sapta Pesona di Dermaga Kereng Bangkirai, Palangka Raya, untuk memacu tumbuh kembang industri pariwisata di wilayah setempat.
 
"Kami harap kegiatan ini mampu menciptakan masyarakat destinasi pariwisata aktif dan terlibat langsung dalam mewujudkan destinasi pariwisata yang mencerminkan nilai-nilai Sapta Pesona,” kata Sekretaris Daerah Kalteng Nuryakin di Palangka Raya, Jumat.
 
Kegiatan ini merupakan salah satu program dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yaitu Program Bersih, Indah, Sehat, dan Aman (BISA), yang merupakan gerakan perlindungan sosial bagi para pelaku usaha pariwisata dan ekonomi kreatif.
 
Pemprov Kalteng mendukung dan menyambut baik dilaksanakannya Gerakan Aksi Sapta Pesona, sebagai upaya adaptasi kebiasaan baru di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.
 
"Pelayanan prima diperlukan di destinasi wisata, karena kawasan wisata memiliki karakteristik khusus. Aman, tertib, bersih, sejuk, indah, ramah dan kenangan adalah unsur yang terdapat di dalam Sapta Pesona," jelasnya.

Baca juga: Pemprov Kalteng alokasikan Rp559 juta bantu pelaku usaha perikanan Kapuas
 
Program tersebut bertujuan mendorong para pelaku usaha pariwisata dan industri kreatif meningkatkan kesiapan, mengantisipasi perubahan, dan melakukan adaptasi agar dapat menarik kembali kepercayaan dari wisatawan.
 
"Hal itu diimplementasikan dengan menekankan pada empat aspek esensial di sektor parekraf, meliputi kebersihan, keindahan, kesehatan, dan keamanan," ujarnya.
 
Nuryakin menegaskan, hal ini selaras dengan visi Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, maju, mandiri dan adil untuk kesejahteraan segenap masyarakat menuju Kalimantan Tengah BERKAH, yaitu Bermartabat, Religius, Kuat, Amanah Dan Harmonis.
 
Penjabaran visi tersebut sesuai dengan misi pada sosial budaya, peningkatan sarpras wisata, pengembangan objek pariwisata, dan pendidikan kepariwisataan.
 
Sadar wisata didefinisikan sebagai sebuah konsep yang menggambarkan partisipasi dan dukungan masyarakat, dalam mendorong terwujudnya iklim yang kondusif bagi pengembangan kepariwisataan di suatu wilayah atau tempat.
 
“Partisipasi dan dukungan masyarakat yakni terkait dengan penciptaan kondisi yang mampu mendorong tumbuh dan berkembangnya industri pariwisata," tuturnya.
 
Sementara itu Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kalimantan Tengah Adiah Candra Sari mengatakan, kegiatan ini diharapkan mampu memberi kontribusi dalam pengembangan destinasi pariwisata.
 
"Kegiatan ini bertujuan untuk membangun sistem pengembangan sadar wisata dan Sapta Pesona di destinasi pariwisata secara terpadu," ucapnya.
 
Peserta Gerakan Aksi Sapta Pesona (sadar wisata) ini berjumlah 250 orang yang terdiri dari perangkat daerah terkait lingkup pemerintah provinsi dan kota, Pokdarwis, masyarakat sekitar, serta mitra pariwisata yang ada di Palangka Raya.

Baca juga: Pemprov Kalteng pacu pembangunan literasi melalui satuan pendidikan menengah

Baca juga: Jaga stabilisasi harga, Pemprov Kalteng sidak agen elpiji

Baca juga: Gubernur Kalteng instruksikan bupati/wali kota fokus tangani inflasi