Legislator apresiasi Pemkot Palangka Raya gelar pasar murah

id Dprd palangka raya, nenie s lambung, pasar murah palangkaraya, inflasi, ramadhan, idul fitri, palangkaraya

Legislator apresiasi Pemkot Palangka Raya gelar pasar murah

Legislator Palangka Raya Nenie S Lambung. (ANTARA/Dokumentasi Pribadi)

Palangka Raya (ANTARA) - Legislator Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Nenie S Lambung mengapresiasi dan mendukung pemerintah kota menggelar operasi pasar murah di beberapa lokasi di wilayahnya. 

"Kita tahu operasi pasar murah ini bertujuan membantu masyarakat kurang mampu, sehingga tentu akan selalu kita apresiasi dan kita dukung," kata Nenie S Lambung di Palangka Raya, Kamis.

Selain untuk membantu masyarakat kurang mampu, operasi pasar murah juga mampu menstabilkan harga komoditas yang saat ini melambung tinggi, yang bisa menjadi penyebab inflasi di daerah. 

"Apalagi ini momentum bulan Ramadhan, tentu adanya operasi pasar murah ini sangat membantu masyarakat dalam membeli kebutuhan pokok untuk rumah tangga," ucapnya. 

Nenie berharap, operasi pasar murah yang dilaksanakan Pemerintah Kota Palangka Raya benar-benar membantu bagi masyarakat yang membutuhkan, dan juga dalam pelaksanaannya bisa berjalan dengan baik dan lancar, tanpa ada keluhan masyarakat. 

Baca juga: Chandra terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Karang Taruna Kalteng

Diketahui, Dinas Perdagangan Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perindustrian (DPKUKMP) setempat menggelar operasi pasar murah di sejumlah kecamatan. Sebanyak 5.000 paket sembako disediakan pada kegiatan tersebut. 

"Kita akan melaksanakan operasi pasar murah di empat kecamatan di Kota Palangka Raya dan paket sembako tersebut juga disubsidi pemerintah per paketnya," kata Kepala DPKUKMP Kota Palangka Raya Samsul Rizal. 

Dia menuturkan, paket sembako yang akan dijual ke masyarakat dengan harga Rp100 ribu, sedangkan harga normal paket sembako sebelum disubsidi sebesar Rp150 ribu.

"Setiap paket sembako disubsidi oleh pemerintah sebesar Rp50 ribu," terangnya. 

Paket sembako yang dijual ke masyarakat dalam operasi pasar murah Pemkot Palangka Raya tersebut yakni minyak goreng, beras lima kilogram, gula serta beberapa lainnya.

Baca juga: Polresta Palangka Raya berikan layanan besuk online untuk tahanan