Muara Teweh (ANTARA) - Anggota DPRD Barito Utara, Kalimantan Tengah, Surianoor mengaku menerima aspirasi masyarakat di Kecamatan Lahei, terkait lampu penerang jalan umum (PJU) di wilayah setempat tidak menyala.
"Keluhan dari warga Kecamatan Lahei ini saya terima saat melakukan kunjungan ke kantor Kecamatan Lahei," kata Surianoor di Muara Teweh, Jumat.
Menurut dia, warga di Kecamatan Lahei meminta kepada dinas terkait agar bisa menghidupkan kembali lampu PJU di daerah Kecamatan Lahei tersebut.
Terkait PJU ini, kata dia, ketua RT juga sudah beberapa kali mengusulkan agar PJU ini bisa segera dinyalakan kembali, namun sampai saat ini belum ada penanganan dari dinas terkait.
"Kita minta kepada dinas terkait agar bisa segera melakukan penanganan terhadap lampu PJU yang ada di Desa Lahei, sebab lampu PJU tersebut memang sudah lama mati dan belum juga di lakukan perbaikan," ujar dia.
Berita Terkait
Pemkab Barut resmikan Jangkang Baru sebagai Desa Bersinar
Jumat, 20 September 2024 20:18 Wib
Pembangunan jembatan di Haragandang buka keterisolasian masyarakat
Minggu, 14 Juli 2024 7:09 Wib
DPRD Barut apresiasi Pemdes Haragandang dan Medco tangani jalan
Kamis, 20 Juni 2024 7:32 Wib
Warga desa di Lahei dan Lahei Barat minta bibit padi dan sawit
Selasa, 21 Mei 2024 7:10 Wib
Dua ABK korban tugboat terbakar di Barito Utara meninggal dunia
Selasa, 26 Maret 2024 13:17 Wib
Kapal tugboat terbakar di Barito Utara
Selasa, 26 Maret 2024 13:08 Wib
Ketua DPRD Barut buka puasa bersama warga Desa Benao
Senin, 25 Maret 2024 9:16 Wib
Pj Bupati Barut Safari Ramadhan di Kecamatan Lahei Barat
Sabtu, 23 Maret 2024 15:57 Wib