Palangka Raya (ANTARA) - Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kalimantan Tengah (Kalteng) periode 2023-2027 Rahmat Hidayat yang terpilih secara aklamasi tersebut berkomitmen dan bertekad akan memajukan prestasi olahraga di provinsi setempat.
"Tujuan saya menjadi ketua KONI Kalteng tidak lain untuk mengangkat derajat olahraga Kalteng dan membuat program-program keolahragaan di daerah kita bagus, sehingga dapat mengangkat olahraga di daerah dan di nasional," kata Rahmat Hidayat usai terpilih secara aklamasi melalui Musyawarah Olahraga Provinsi Luar Biasa (Musorprovlub) yang dilaksanakan di Palangka Raya, Jumat.
Dia menuturkan, mungkin sudah lama KONI Kalteng haus dengan prestasi-prestasi di level nasional. Oleh karena itu secara pribadi terpanggil untuk memberikan segala kemampuan dan bakti untuk memajukan olahraga di provinsi setempat.
"Mohon doanya, mari kita sama-sama memajukan olahraga di Kalteng lebih baik lagi kedepannya apalagi dalam waktu dekat menghadapi Pekan Olahraga Nasional (PON)," ucapnya.
Sebelum dilaksanakan, Musorprovlub KONI Kalteng Rahmat Hidayat yang merupakan Komisaris Utama Independen Bank Kalteng, dinyatakan sebagai calon tunggal setelah dinyatakan memenuhi syarat, dari bakal calon lainnya.
Baca juga: Pemprov-BKKBN Kalteng tingkatkan kolaborasi percepatan penurunan stunting
Kemudian juga ada empat bakal calon yang mengambil formulir pendaftaran, yaitu Rahmat Hidayat, Sugianto Sabran, Agustiar Sabran dan Noty Andi. Namun dalam perjalanannya, hanya dua orang yang mengembalikan berkas pendaftaran, yaitu Rahmat Hidayat dan Noty Andi.
Namun ternyata Noty Andi, karena tidak mencukupi jumlah dukungan dari KONI kabupaten/kota dan cabang olahraga, maka yang bersangkutan dinilai tidak memenuhi persyaratan.
Maka dari itu, pada Musorprovlub yang digelar melalui tiga kali sidang pleno berjalan dengan mulus serta setelah dibacakannya surat ketetapan tentang Ketum KONI Kalteng (yang menyatakan secara administrasi sah) hingga usai penyampaian visi dan misi, maka ditetapkanlah Rahmat Hidayat sebagai Ketua KONI Kalteng periode 2023-2027.
Bahkan yang bersangkutan juga didapuk sebagai Ketua Formatur Tunggal, dalam penetapan pengurus KONI Kalteng periode 2023-2027 ini.
Kemudian penetapan secara simbolis dilaksanakan dengan penyerahan bendera KONI Kalteng. Terkait itu, Ketum KONI Kalteng terpilih Rahmat Hidayat menyampaikan ucapan terima kasihnya atas jajaran KONI kabupaten/kota dan cabang olahraga yang telah menyatakan dukungannya, sehingga terjadi aklamasi dalam di Musorprovlub tersebut.
Baca juga: Lomba masak serba ikan, pacu inovasi dorong perkembangan kuliner olahan di Kalteng
Baca juga: Badan Karantina sediakan akses pangan murah bagi warga Palangka Raya
Baca juga: Pemprov Kalteng giatkan Gerakan Pangan Murah sebagai upaya stabilisasi harga