Pemkab berencana gelar shalat hajat untuk rayakan HUT ke-71 Kotim

id HUT Kotawaringin Timur, Kotawaringin Timur, kotim, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah. kalteng

Pemkab berencana gelar shalat hajat untuk rayakan HUT ke-71 Kotim

Bupati Kotim Halikinnor saat diwawancarai terkait rencana perayaan HUT Kotim ke-71, Rabu (3/1/2024). ANTARA/Devita Maulina.

Sampit (ANTARA) - Hari Ulang Tahun (HUT) ke-71 Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah akan segera tiba, pemerintah daerah setempat berencana menggelar shalat hajat untuk memperingati hari bersejarah bagi Bumi Habaring Hurung tersebut.

"Untuk HUT Kotim, seperti biasa kita akan menggelar upacara, tapi malam sebelumnya kami akan menggelar shalat hajat," beber Bupati Kotim Halikinnor di Sampit, Rabu. 


HUT Kotim ke-71 jatuh pada tanggal 7 Januari 2024. Pemkab Kotim telah membentuk panitia khusus untuk merayakan hari tersebut. Dari hasil rapat panitia direncanakan Pemkab Kotim bersama seluruh jajaran, DPRD, instansi vertikal, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan lain-lain akan melaksanakan upacara bersama di lapangan Stadion 29 Nopember Sampit. 

Pada malam sebelumnya, yakni 6 Januari 2024 Pemkab Kotim melibatkan tokoh agama dan yatim piatu akan melaksanakan shalat hajat berjamaah di rumah jabatan Bupati Kotim.

Halikinnor menyebutkan, tahun ini Pemkab tidak akan menggelar acara hiburan untuk memperingati HUT Kotim seperti sebelumnya, karena ingin menjaga kondusifitas menjelang pemilihan umum (Pemilu) 2024.

"Rencana kita hanya itu. Jadi acara hiburan tidak ada. Kita menjaga kondusifitas daerah, karena kita akan pemilu," ujarnya.

Kendati demikian, ia menyampaikan pihaknya akan tetap menggelar perayaan setelah Pemilu berlalu, tapi ia berkeinginan agar perayaan yang digelar bersifat religius ketimbang acara pentas musik dan semacamnya.

Orang nomor satu di Kotim ini mengaku telah menginstruksikan Ketua dan Sekretaris Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kotim untuk menemui   agar berkenan memimpin acara shalawat di Kotim.

"Mudah-mudahan Habib Syech ada waktu dan bisa hadir. Rencananya sebelum bulan puasa kita gelar Kotim bershalawat di Terowongan Nur Mentaya," ucapnya.

Baca juga: Tahun ini banyak pejabat Kotim pensiun

Sehubungan dengan bertambah usia Kotim, Halikinnor berharap agar kabupaten tersebut tetap aman, kondusif, perekonomian semakin membaik, kegiatan masyarakat meningkat, pembangunan semakin berkembang, sehingga taraf hidup masyarakat pun akan meningkat.

"Mari kita bersama-sama, baik pemerintah  dunia usaha, dan masyarakat berkolaborasi, bersatu, dan bersama untuk membangun Kotim, sehingga menjadi kabupaten yang mandiri maju dan sejahtera," demikian Halikinnor.

Baca juga: Bupati Kotim minta pembangunan pabrik pengolahan limbah medis dipercepat

Baca juga: Pemkab Kotim percepat sertijab kepala SOPD untuk optimalkan kinerja

Baca juga: BMKG sebut Sampit memasuki puncak musim hujan