Tamiang Layang (ANTARA) - Penjabat Bupati Barito Timur, Kalimantan Tengah, Indra Gunawan, menegaskan dirinya selalu siap untuk terlibat dalam menyelesaikan setiap permasalahan yang dihadapi Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
“Apalagi jika OPD tidak mampu menghadapi masalah atau kendala yang sulit untuk diselesaikan,” kata Indra di Tamiang Layang, Senin.
Menurutnya, sebagai seorang kepala daerah yang dipercayakan untuk memimpin Barito Timur, dirinya memiliki tanggung jawab tidak hanya terbatas pada tugas-tugas administratif saja, tetapi juga meliputi menangani masalah yang timbul di daerah maupun yang dihadapi OPD setempat.
"Dalam kapasitas saya sebagai Penjabat Bupati, saya merasa bertanggung jawab untuk turut serta menyelesaikan setiap masalah yang dihadapi oleh OPD. Jika ada kendala atau permasalahan yang sulit diselesaikan oleh OPD, saya meminta untuk dilibatkan," kata Indra.
Baca juga: Polisi tembak pelaku curanmor di Barito Timur
Pria kelahiran Tanjung Karang Lampung, 15 Juli 1970 itu menekankan pentingnya kerja sama dan koordinasi antara kepala daerah dengan OPD dalam menangani setiap permasalahan. Dengan demikian, diharapkan setiap masalah dapat diselesaikan dengan lebih efektif dan efisien.
"Koordinasi tersebut diharapkan bisa diatasi secara bersama-sama, baik jangka pendek maupun jangka panjang. Terutama berkaitan dengan pelayanan yang diberikan kepada masyarakat. Saya siap untuk turut serta dalam upaya menyelesaikan masalah tersebut demi kemajuan Barito Timur. Contohnya seperti pelayanan rumah sakit kepada masyarakat," tambah Indra.
Dengan sikap proaktif dan kesiapan untuk terlibat langsung dalam menyelesaikan masalah, Indra Gunawan berkomitmen memastikan kelancaran dan kesejahteraan masyarakat di Barito Timur.
“Jangan ragu, sampaikan saja kepada saya. Tadi dalam rapat evaluasi sudah disampaikan di hadapan kepala OPD juga. Tidak kuat jika hanya kepala OPD yang menanganinya sendiri,” demikian Indra Gunawan.
Baca juga: Sekda Bartim minta masyarakat laporkan dugaan peredaran narkoba
Baca juga: RSUD Tamiang Layang galakkan imunisasi anak
Baca juga: Sekda Bartim: FGPD untuk pengintegrasian program prioritas kabupaten 2025