Jakarta (ANTARA) - Microsoft Corp. dilaporkan akan menginvestasikan 2,9 miliar dolar AS (Rp46 triliun) di Jepang selama dua tahun yang menjadi investasi terbesarnya di negara tersebut.
Investasi tersebut bertujuan untuk memperkuat pusat data yang penting untuk pemrosesan dengan kecerdasan buatan generatif, sumber yang mengetahui rencana tersebut mengatakan pada Selasa (9/4).
Raksasa teknologi AS ini juga berencana membuka basis penelitian di Tokyo, yang pertama di Jepang, kata sumber tersebut.
Microsoft diperkirakan akan segera mengumumkannya bertepatan dengan kunjungan Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida ke Amerika Serikat.
Perusahaan tersebut berencana untuk meningkatkan peralatan di pusat datanya di Tokyo dan Osaka dengan memperkenalkan unit pemrosesan grafis, atau semikonduktor canggih, kata sumber tersebut.
Penerjemah: Fathur Rochman
Berita Terkait
Microsoft: 8,5 juta perangkat terdampak gangguan IT global
Senin, 22 Juli 2024 21:54 Wib
Microsoft hadirkan platform desain grafis berbasis AI Designer
Kamis, 18 Juli 2024 12:31 Wib
Microsoft hadirkan bot Copilot di aplikasi Telegram
Rabu, 29 Mei 2024 13:42 Wib
Microsoft akan beri pelatihan AI pada ratusan ribu orang di Indonesia
Selasa, 30 April 2024 17:45 Wib
Microsoft investasi senilai Rp27,6 triliun untuk Cloud dan AI di Indonesia
Selasa, 30 April 2024 14:51 Wib
Jokowi terima kunjungan bos Microsoft besok pagi
Senin, 29 April 2024 14:26 Wib
Jokowi akan menerima kunjungan bos Microsoft besok pagi
Senin, 29 April 2024 11:21 Wib
Microsoft pisahkan Teams dari Office di tingkat global
Selasa, 2 April 2024 7:48 Wib