PT SLK-BPMP Kalteng kolaborasi tingkatkan kompetensi guru SD dan SMP

id pt slk, pt sks listrik kalimantan, Capacity Building for Teacher Season II, bpmp kalteng, balai penjaminan mutu pendidikan, kompetensi guru, rungan, g

PT SLK-BPMP Kalteng kolaborasi tingkatkan kompetensi guru SD dan SMP

Capacity Building for Teacher Season II, (20/5/2024). (ANTARA/HO-PT SLK)

Palangka Raya (ANTARA) -
PT SKS Listrik Kalimantan (SLK) berkolaborasi bersama Balai Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) meningkatkan kompetensi guru SD hingga SMP sederajat melalui Capacity Building for Teacher Season II.
 
"Program kerja sama dan kolaborasi ini merupakan upaya nyata PT SLK terhadap peningkatan kualitas pendidikan, utamanya di area operasional kerja," terang Head of Public Affairs PT SLK, Maula Muhammad dalam keterangan yang diterima di Palangka Raya, Rabu.
 
Capacity Building for Teacher Season II tersebut dilaksanakan pada 20 Mei 2023 di Jakatan Raya dan diikuti sebanyak 27 peserta yang merupakan guru dari SD dan SMP se-Kecamatan Rungan Kabupaten Gunung Mas.
 
Capacity Building for Teacher merupakan pembimbingan dan pendampingan terhadap guru-guru di pendidikan dasar dan menengah.
 
PT SLK melaksanakan kegiatan ini bertujuan memperkuat kompetensi serta memenuhi kebutuhan pengembangan profesi guru di sekitar area kerjanya.

Baca juga: PT SLK dampingi giat posyandu, pastikan pemenuhan kesehatan bayi hingga lansia
 
Kegiatan ini meliputi tiga tahap, yakni in service training pertama, on the job training, serta in service training kedua. Pihaknya menyampaikan terima kasih kepada seluruh peserta dari 22 sekolah yang bersedia mengikuti kegiatan.
 
"Kami harapkan seluruh rangkaian kegiatan capacity building for teacher season II ini terlaksana dengan lancar hingga akhir," jelasnya.
 
Adapun capacity building tersebut merupakan bagian dari program CSR, sehingga diharap mampu semakin meningkatkan kemampuan literasi para guru dengan keluaran publikasi buku karya tulis para guru.
 
Dapy Fajar Rahardjo, selaku salah satu fasilitator kegiatan menyampaikan ucapan terima kasih atas peran PT SLK dalam menggerakkan para guru dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Rungan. 
 
Di sisi lain, Sekretaris Camat Rungan Estorina menyampaikan rasa bangga karena para guru di kecamatan setempat dapat secara langsung dilatih para fasilitator dari BPMP Kalteng secara langsung di daerah.
 
PT SKS Listrik Kalimantan merupakan perusahaan penyedia tenaga listrik yang mengoperasikan IPP PLTU Kalteng-1 berkapasitas 2 x 100 MW di Tumbang Kajuei, Kecamatan Rungan, Kabupaten Gunung Mas, Kalimantan Tengah.