Swiss-Belhotel Danum Palangkaraya gelar aksi sosial rayakan HUT ke-12

id Swiss-Belhotel Danum Palangkaraya, hotel palangka raya, aksi sosial, donor darah, Swiss-Belhotel International, kalteng, kalimantan tengah

Swiss-Belhotel Danum Palangkaraya gelar aksi sosial rayakan HUT ke-12

Swiss-Belhotel Danum Palangkaraya melaksanakan aksi sosial memperingati HUT ke-12 pada Mei 2024. (ANTARA/HO-Swiss-Belhotel Danum Palangka Raya)

Palangka Raya (ANTARA) - Swiss-Belhotel Danum Palangkaraya, Kalimantan Tengah genap berusia 12 tahun tepat di bulan Mei 2024 ini dan sebagai bentuk perayaan sekaligus ungkapan syukur, diselenggarakan sejumlah aksi sosial.

"Kami bersyukur, pada tahun ini genap berusia 12 tahun. Sebagai rasa syukur, kami juga ingin berbagi dengan saudara-saudari yang membutuhkan, dengan menyumbangkan sembako dan santunan kepada anak-anak Panti Asuhan Ayah Bunda," tutur General Manager Swiss-Belhotel Danum Palangkaraya Dedy Wahyudi dalam keterangan yang diterima di Palangka Raya, Minggu.

Tak hanya sebatas berbagi dengan sesama, jajaran Swiss-Belhotel Danum Palangkaraya juga melaksanakan aksi sosial lainnya yakni dengan melakukan kegiatan donor darah di area Tahai Lounge, lobby hotel (23/5).

Baca juga: Weekend Feast di Swiss-Belhotel Danum Palangka Raya: Liburan akhir pekan yang menggoda

Kegiatan donor darah ini berjalan sukses dan lancar bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Palangka Raya. Swiss-Belhotel Danum Palangkaraya berupaya untuk turut berpartisipasi dalam pemenuhan kebutuhan darah daerah.

“Kami berharap aksi sosial ini dapat membantu orang-orang yang memerlukan," ucap Dedy. 
 
Swiss-Belhotel Danum Palangkaraya melaksanakan aksi sosial memperingati HUT ke-12 pada Mei 2024. (ANTARA/HO-Swiss-Belhotel Danum Palangka Raya)

Kegiatan ini juga sebagai bagian dari Tanggung Jawab Sosial Perusahaan atau Corporate Social Responsibility (CSR) yang kerap kali dilaksanakan setiap tahunnya oleh Swiss-Belhotel Danum Palangkaraya.

Adapun Swiss-Belhotel Danum Palangkaraya merupakan bagian dari Swiss-Belhotel International yang saat ini beroperasi di 20 negara, mengelola portofolio lebih dari 125 hotel, resor, dan proyek yang terletak di berbagai negara.

Tak hanya negara-negara Asia seperti China, Indonesia, Malaysia, Filipina, Vietnam, Thailand, Bahrain, Irak, Kuwait, Oman, Qatar, Arab Saudi, Uni Emirat Arab, tetapi juga negara lain seperti Mesir, Kenya, Australia, Selandia Baru hingga Tanzania.

Grup ini menyediakan layanan pengembangan dan manajemen komprehensif dan sangat profesional dalam semua aspek hotel, resor, dan tempat tinggal berlayanan.

Kantor-kantor Swiss-Belhotel International terletak strategis di Hong Kong, Selandia Baru, Australia, China, Indonesia, Uni Emirat Arab, Filipina, Vietnam, Malaysia dan Thailand yang mencakup wilayah Oceania, Asia, Eropa, Timur Tengah, Afrika, dan India.

Baca juga: Apresiasi raihan Adipura, Swiss-Belhotel Palangka Raya berbagi dengan petugas kebersihan

Baca juga: Kotim melestarikan kuliner tradisional lewat lomba malamang

Baca juga: Perputaran ekonomi capai miliaran rupiah selama FBIM 2024