Prodi Gizi UMPR kenalkan diri lewat pembagian "healthy juice" gratis

id Fakultas Gizi dan Manajemen Informasi UMPR, FGMIK UMPR, Universitas Muhammadiyah Palangka Raya, UMPR, Kalimantan Tengah, Kalteng

Prodi Gizi UMPR kenalkan diri lewat pembagian "healthy juice" gratis

Prodi Gizi UMPR kenalkan diri lewat pembagian "healthy juice" gratis. ANTARA/HO-Humas UMPR.

Palangka Raya (ANTARA) - Fakultas Gizi dan Manajemen Informasi (FGMIK) Universitas Muhammadiyah Palangka Raya (UMPR), Kalimantan Tengah, memperkenalkan program studi Gizi lewat pembagian "healty juice" kepada para jamaah, usai salat berjamaah di Masjid Darul Arqam, Sabtu.

Dekan FGMIK UMPR Apt Rezqi Handayani, SFarm MPH melalui pernyataan yang diterima di Palangka Raya, mengatakan bahwa pihaknya melaksanakan kegiatan bagi-bagi Healthy Juice yang pertama ini bertujuan untuk memperkenalkan Program Studi S1 Gizi kepada masyarakat luas, baik di lingkungan internal UMPR maupun eksternal.

"Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam rangka memperkenalkan prodi baru serta mempromosikan mahasiswa baru yang akan bergabung," katanya.

Healthy Juice yang dibagikan secara gratis tersebut, merupakan sajian sehat terdiri dari dua varian, yaitu jus apel-semangka dan wortel-jeruk yang masing-masing dibagikan sebanyak 100 botol kepada para jamaah salat Jumat yang kebanyakan para siswa SMA Muhammadiyah setempat dan mahasiswa UMPR.

Jus sehat ini diproduksi dengan memperhatikan kandungan gizi yang tinggi, yang tertera pada label botol sebagai informasi penting bagi konsumen.

Dia menerangkan, kegiatan ini merupakan langkah awal yang dilakukan untuk memperkenalkan Prodi S1 Gizi kepada masyarakat. Dengan produk Healthy Juice, pihaknya berharap masyarakat dapat mengetahui lebih jauh tentang keberadaan prodi ini, yang memiliki peran strategis dalam bidang gizi dan kesehatan.

"Kami juga ingin menyampaikan informasi bahwa jus sehat yang kami bagikan ini kaya akan kandungan gizi yang bermanfaat,” jelas Rezqi.

Rencana selanjutnya, Prodi S1 Gizi UMPR akan melanjutkan kegiatan promosi ini di lingkungan eksternal UMPR dengan tetap mengusung produk Healthy Juice. Diharapkan, kegiatan ini dapat menjangkau lebih banyak masyarakat dan memberikan pemahaman yang lebih luas tentang pentingnya gizi sehat dan keberadaan Program Studi S1 Gizi UMPR sebagai pilihan pendidikan yang relevan dengan kebutuhan dunia kesehatan.

Dengan izin resmi yang telah diterima, Fakultas Gizi UMPR berkomitmen untuk terus mengembangkan prodi S1 Gizi agar dapat mencetak tenaga ahli gizi yang berkualitas dan siap memberikan kontribusi positif bagi dunia kesehatan, baik di tingkat lokal, nasional, maupun global.

Seperti diketahui, di UMPR sudah berdiri Program Studi Gizi, menyusul diterbitkannya izin operasional oleh Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi 30 Januari lalu. Sehingga, mulai bulan Februari ini sudah menerima pendaftaran mahasiswa. Berdirinya program studi ini juga bertujuan antara lain, dalam rangka memenuhi sumber daya manusia berkompeten di bidang gizi di 14 kabupaten/kota se Kalteng.

Baca juga: FT UMPR-Balai Pengelola Angkutan Darat Kalteng kerja sama peningkatan SDM

Salah seorang jamaah Salat Jumat di Masjid Darul Arqam yang mendapatkan satu botol juice tersebut, Drs H Sahdin Hasan. Dia mengucapkan terima kasih mendapatkan juice secara gratis dan merasakan nikmatnya minuman tersebut.

"Ini merupakan langkah baik untuk mengenalkan prodi baru. Saya juga baru tahu kalau ternyata di UMPR sudah ada Prodi Gizi. Teruskan untuk berpromosi, saya yakin Prodi akan diminati masyarakat," pungkasnya.

Sementara Rektor UMPR Assoc Prof Dr H Muhamad Yusuf, SSos memberikan apresiasi yang tinggi dengan apa yang telah dilakukan Dekan FGMIK, Apt. Rezqi Handayani, S.Farm, M.P.H bersama jajaran, untuk mengenalkan Program Gizi ini.

"Ini langkah tepat dan strategis, dalam memperkenalkan Prodi Gizi ke tengah masyarakat. Terus lakukan promosi, dengan berbagai inovasi dan kreativitas, semuanya pasti akan sukses," pungkasnya.

Baca juga: Beri masyarakat kemudahan, UMPR dirikan Sentra Kekayaan Intelektual-Halal Center

Baca juga: FBI UMPR-Pegadaian kerja sama pengembangan mahasiswa

Baca juga: FBI UMPR bekali mahasiswa KKN tentang kontribusi terhadap masyarakat