Foto Selfie Obama Bikin Samsung Bermasalah

id Foto Selfie Obama Bikin Samsung Bermasalah, Obama, Ellen DeGeneres,

 Foto Selfie Obama Bikin Samsung Bermasalah

Presiden AS Barack Obama dan bintang Boston Red Sox David Ortiz foto selfie yang kemudian disebarkan Samsung dan akhirnya membuat marah Gedung Putih (Twitter) Istimewa

kapan saja orang berusaha memanfaatkan kegemaran presiden untuk mempromosikan sebuah produk, maka itu masalah bagi Gedung Putih"
Washington (ANTARA News) - Kontroversi foto selfie Presiden Barack Obama dan bintang baseball David Ortiz kini sudah ditangani pengacara, kata juru bicara Gedung Putih seperti dikutip AFP.

Pekan lalu Gedung Putih memperingatkan Samsung untuk tidak memanfaatkan kegemaran Presiden AS itu untuk kepentingan iklan, setelah Ortiz menggunakan ponsel pintar Samsung untuk berfoto selfie bersama Obama.

Foto selfie itu memperlihatkan Obama yang berseri-seri di samping Ortiz sambil memegang jersey Red Sox yang dihadiahkan tim tersebut kepada Obama.

Samsung meretweet foto selfie pemain baseball dan Presiden AS itu sampai kemudian mewabah di internet dan ini membuat Gedung Putih kebakaran jenggot.

Gedung Putih yang beberapa hari lalu menyampaikan keberatan atas aksi pemasaran Samsung itu, Minggu waktu setempat ini menyatakan tim pengacara tengah mendalami kasus ini.

"Kami telah berbincang dengan Samsung mengenai soal ini dan telah menyampaikan keprihatinan kami. Kami menyerahkan hasil perbincangan itu kepada tim pengacara," kata Penasihat Senior Gedung Putih Dan Pfeiffer kepada program "Face the Nation" dari CBS.

"Obama jelas tidak tahu apa-apa mengenai kaitan Samsung dengan soal ini. Dan mungkin menganggap hanya selfie belaka," kata  Pfeiffer. "Namun umumnya kapan saja orang berusaha memanfaatkan kegemaran presiden untuk mempromosikan sebuah produk, maka itu masalah bagi Gedung Putih."

Ortiz dan rekan-rekannya dari klub Boston Red Sox mengunjungi Gedung Putih setelah menjuarai kejuaraan baseball Seri Dunia tahun lalu.

SportsBusiness Journal kemudian melaporkan bahwa Ortiz yang memenangi penghargaan Most Valuable Player pada Seri Dunia tahun lalu tersebut baru saja menyepakati perjanjian dengan Samsung.

Juru bicara kepresidenan Jay Carney pekan lalu berkata kepada wartawan bahwa Gedung Putih menolak setiap upaya  memanfaatkan kegemaran Presiden untuk tujuan-tujuan komersial.

Samsung pernah dikritik ketika pada anugerah Oscar tahun ini pembawa acara Ellen DeGeneres menggunakan ponsel pintar Samsung untuk selfie dengan para bintang Hollywood kelas atas, demikian AFP.