Bener Meriah (Antara Kalteng) - Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat meresmikan pengembangan Bandara Rembele di Kabupaten Bener Meriah Aceh, Rabu, menyebutkan daerah itu merupakan kampung halaman keduanya.
"Ini saya pakai terus, biar merasakan ke dalam bahwa saya orang Gayo, ini kampung halaman saya yang kedua," kata Jokowi yang begitu tiba di bandara itu mengenakan pakaian adat Gayo Aceh.
Ayah tiga orang anak itu menyebutkan dirinya pernah punya rumah di wilayah Bener Meriah itu.
"Tadi saya bisik-bisik dengan Menhub, rumah saya dulu di sini kok hilang," ucap mantan Wali Kota Solo dan Gubernur DKI Jakarta tersebut.
Menhub Igansius Jonan pun mengungkapkan permohonan maafnya karena rumah dimaksud sudah digusur untuk pengembangan dan perluasan Bandara Rembele.
"Mesti minta izin sebelum digusur, ini minta izin baru tadi," ujar suami Ny. Iriana Jokowi itu, sambil tersenyum.
Namun, Jokowi menyatakan kalau untuk kepentingan umum, silahkan dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.
"Yang jelas bukan untuk kepentingan pribadi, karena bandara ini penting, karena ini merupakan sarana yang mempersatukan kita melalui adanya konektivitas," tuturnya.
Presiden menyebutkan dari Bandara Rembele orang bisa langsung ke Wamena, Timika, Rajampat dan lainnya.
"Itu yang akan menyatukan kita. Saya sampaikan pembangunan harus dari pinggir ke tengah, bukan terpusat di Jawa, tapi harus Indonesia sentris," imbuh Jokowi.
Berita Terkait
Menteri HAM: Aspek kemanusiaan-rekonsiliasi jadi pertimbangan presiden berikan amnesti
Minggu, 15 Desember 2024 17:46 Wib
Prabowo tekankan pada pengusaha Jepang bahwa Indonesia ingin bersahabat semua
Jumat, 6 Desember 2024 15:00 Wib
Gus Miftah mundur dari Utusan Khusus Presiden
Jumat, 6 Desember 2024 14:46 Wib
Prabowo umumkan anggaran makan bergizi per anak/ibu hamil per hari
Jumat, 29 November 2024 19:26 Wib
Dapat jatah 10.000 hektare, Legislator Palangka Raya dukung penuh ketahanan pangan Presiden RI
Senin, 25 November 2024 15:42 Wib
Brigade Pangan wujudkan swasembada pangan nasional dengan peran pemuda
Senin, 25 November 2024 15:12 Wib
Presiden Ukraina optimistis perang akan berakhir pada 2025
Minggu, 24 November 2024 17:20 Wib
Presiden RI dan PM Inggris setujui gencatan senjata di Gaza
Jumat, 22 November 2024 7:31 Wib