Disperindag Barsel bangun industri unggulan

id Disperindag Barsel,Disperindag Barsel bangun industri unggulan

Disperindag Barsel bangun industri unggulan

Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi, dan UKM Barito Selatan, Susupimiati. (Foto Antara Kalteng/Bayu Ilmiawan).

Buntok (Antaranews Kalteng) - Dinas Perdagangan, Koperasi, dan UKM Barito Selatan sedang merencanakan membangun industri unggulan kabupaten.

Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi, dan UKM Barito Selatan, Susupimiati mengatakan, saat ini pihaknya sedang menyusun langkah-langkah tersebut.

"Setelah langkah-langkahnya tersusun, maka selanjutnya akan dikoordinasikan dengan Bupati Barito Selatan," katanya, di Buntok, Rabu.

Menurut dia, hal itu dilakukan untuk menentukan industri unggulan apa yang paling baik dikembangkan di daerah ini.

"Apakah industri unggulan itu nantinya ikan, rotan atau nenas, dan yang pasti dikonsultasikan terlebih dahulu dengan Bupati," ucap mantan Camat Gunung Bintang Awai itu.

Kemudian lanjut dia, tinggal pemerintah kabupaten (Pemkab) Barito Selatan yang akan menentukan industri unggulan apa saja yang akan dikembangkan nantinya.

"Sebelum dikembangkan, kita akan menentukan kawasan, membangun sarana, dan prasarana, serta mempersiapkan tenaga terampilnnya," ucap Susupimiati.

Ia menyampaikan, pihaknya pada 2018 ini sedang menyusun rencananya, dan akan mengusulkan untuk pembangunan sarana, dan prasarananya pada 2019 mendatang.

"Rencana kawasannya seperti di Desa Parigi dalam upaya untuk mengembangkan industri nenas parigi," tambah dia.

Kalau untuk industri lainnya seperti disektor perikanan masih kita pikirkan, dan kalau kawasan industri rotan sudah ada gudangnya di Kelurahan Jelapat, dan pihaknya juga melakukan penjajakan untuk lokasinya seperti di Kelurahan Mangkatip, Kecamatan Dusun Hilir.

"Untuk bahan bakunya sudah siap, dan tinggal kita mempersiapkan tenaga terampilnya, dan apabila anggarannya mencukupi akan dilakukan pelatihan bagi tenaga terampilnya," ujar kepala Disperindagkop, dan UKM Barito Selatan itu.

Dengan dibangunnya industri unggulan kabupaten ini, diharapkan kedepannya kesejahteraan masyarakat di kabupaten yang berjuluk Dahani Dahanai Tuntung Tulus ini akan terus mengalami peningkatan.