DPRD Seruyan ajak masyarakat mendukung program pembangunan

id Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah, M Aswin ,Wakil Ketua DPRD Kabupaten Seruyan,DPRD Kabupaten Seruyan,Kabupaten Seruyan,Seruyan

DPRD Seruyan ajak masyarakat mendukung program pembangunan

Wakil Ketua I DPRD Seruyan M Aswin di Kuala Pembuang, (5/1/2021). ANTARA/Radianor

KUALA PEMBUANG, Seruyan (ANTARA) - Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah, M Aswin mengajak seluruh lapisan masyarakat di wilayah ini, agar mendukung dan terlibat aktif dalam berbagai program pembangunan yang disusun serta dilaksanakan pemerintah.

Bentuk dukungan yang bisa diberikan dengan ikut memantau dan mengawasi serta memberikan ide-ide cemerlang terhadap kemajuan pembangunan di daerah ini, kata M Aswin di Kuala Pembuang, Selasa.

"Dengan begitu, apa yang telah diprogramkan bisa berjalan lancar dan tentunya berdampak besar terhadap peningkatan ekonomi masyarakat," tambahnya. 

Dikatakan, Pemkab Seruyan saat ini tengah melakukan berbagai upaya dalam mewujudkan kemajuan pembangunan di wilayah ini. Namun, langkah tersebut dapat terlaksana secara optimal apabila mendapat dukungan dari seluruh lapisan masyarakat.

"Dalam proses pembangunan sangat diperlukan sekali dukungan dan peran serta dari masyarakat, karena tanpa itu akan sangat sulit terwujud kalau tidak ada dukungan dari masyarakat," kata Aswin.

Baca juga: DPRD Seruyan minta Disnakertrans serius sikapi masalah tenaga kerja

Menurutnya, selama program tersebut diperuntukkan serta mempunyai dampak terhadap kemajuan pembangunan serta kesejahteraan masyarakat, tidak ada alasan untuk tidak diberikan dukungan secara penuh.

"Masyarakat juga bisa berperan aktif dalam memantau dan mengawasi jalannya pembangunan yang dilakukan supaya bisa berjalan dengan baik," imbaunya.

Politisi Partai Nasdem itu berharap kepada Pemkab Seruyan agar benar-benar memprogramkan pembangunan yang mempunyai dampak untuk masyarakat, agar anggaran yang telah dikeluarkan untuk hal tersebut tidak sia-sia, karena programnya tepat sasaran dan tepat guna.

"Saya harap anggaran yang telah dikeluarkan untuk pembangunan itu bisa dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat banyak, sehingga dengan begitu dapat menyejahterakan masyarakat," demikian Aswin.

Baca juga: Legislator Seruyan minta guru agama non muslim di dapil III ditambah

Baca juga: Ketua DPRD Seruyan: Penggunaan APBDes mensejahterakan masyarakat

Baca juga: Legislator Seruyan minta Pemdes bersinergi dalam membangun desa