Legislator Gumas apresiasi kesadaran masyarakat Mihing Raya sukseskan program vaksinasi

id Gunung Mas, Iceu Purnamasari ,berita kalteng,gumas,dprd gumas,Mihing Raya ,vaksinasi,vaksin covid,booster

Legislator Gumas apresiasi kesadaran masyarakat Mihing Raya sukseskan program vaksinasi

Legislator Kabupaten Gumas Iceu Purnamasari dan Lily Rusnikasi memantau pelaksanaan vaksinasi COVID-19, di Kelurahan Kampuri, Kecamatan Mihing Raya, Selasa (15/2/2022). (ANTARA/Chandra)

Kuala Kurun (ANTARA) - Legislator Kabupaten Gunung Mas, Iceu Purnamasari mengapresiasi kesadaran masyarakat Kecamatan Mihing Raya dalam menyukseskan program vaksinasi COVID-19, di mana capaian vaksinasi di kecamatan tersebut dinilai sudah cukup baik.

“Kecamatan Mihing Raya memiliki target vaksin 5.115 orang. Hingga 14 Februari 2022, capaian vaksinasi dosis pertama di kecamatan ini sudah 90,30 persen,” ucapnya saat memantau pelaksanaan vaksinasi COVID-19 di Kelurahan Kampuri, Kecamatan Mihing Raya, Selasa.

Artinya, sebanyak 4.610 orang telah mengikuti vaksinasi dosis pertama di Kecamatan Mihing Raya. Sedangkan untuk capaian dosis kedua adalah sebesar 45,61 persen atau 2.333 orang.

Sedangkan untuk target vaksin anak usia 6-11 tahun di Kecamatan Mihing Raya adalah 898 anak dan hingga 14 Februari 2022 capaian dosis pertama adalah 44,21 persen atau 397 anak.

Polisi Partai Golkar ini optimis capaian vaksinasi akan terus meningkat seiring berjalannya waktu. Terlebih kesadaran masyarakat Kecamatan Mihing Raya untuk mengikuti vaksinasi dinilai sudah baik.

Baca juga: Bupati Gumas ingin pemberdayaan masyarakat fokus pada peningkatan daya saing

“Untuk target vaksin anak, kita optimis target tersebut dapat tercapai, karena anak biasanya melihat contoh dari orang tua mereka sendiri yang sudah mengikuti vaksinasi,” tuturnya.

Lebih lanjut, Iceu juga mendorong masyarakat agar tidak ragu untuk mengikuti vaksinasi, baik itu vaksin dosis pertama, kedua, dan dosis lanjutan atau booster, demi terbentuknya herd immunity atau kekebalan kelompok.

Perempuan kelahiran Kuala Kurun ini berharap ke depan kasus kematian karena COVID-19 tidak terjadi kembali dan kasus kesembuhan pasien terkonfirmasi positif COVID-19 dapat semakin meningkat.

Sekretaris Dinas Kesehatan Gumas Evelnie mengatakan bahwa secara umum target vaksinasi di kabupaten setempat adalah 101.495 orang, di mana hingga 14 Februari 2022 capaian dosis pertama adalah 81,29 persen dan dosis kedua 44,49 persen.

“Untuk target vaksin anak usia 6-11 tahun se-Gumas berjumlah 14.691 orang, di mana hingga 14 Februari 2022 capaian dosis pertama adalah 57,12 persen dan capaian dosis kedua 2,45 persen,” demikian Evelnie.

Baca juga: Legislator Gumas ingatkan pentingnya penerapan prokes di tempat ibadah

Baca juga: DPRD Gumas ingatkan pengelola feri penyeberangan utamakan keselamatan penumpang

Baca juga: Legislator Gumas apresiasi TNI-Polri yang gencar sosialisasikan prokes