Bupati harap bantuan paket sembako ringankan beban masyarakat terdampak banjir

id Pemkab Lamandau, bupati lamandau, hendra lesmana, banjir lamandau, nanga bulik, lamandau

Bupati harap bantuan paket sembako ringankan beban masyarakat terdampak banjir

Dokumentasi - Bupati Lamandau Hendra Lesmana bersama Kapolres dan lainnya saat menyalurkan bantuan kepada warga terdampak banjir, (19/10). (ANTARA/Dokumentasi Pribadi)

Nanga Bulik (ANTARA) -
Bupati Lamandau, Kalimantan Tengah Hendra Lesmana mengharapkan bantuan paket sembako yang telah pihaknya salurkan dapat meringankan beban masyarakat terdampak banjir.
 
"Semoga dengan disalurkannya bantuan paket sembako membantu mengurangi beban warga yang terdampak banjir, mengingat saat ini segala aktivitas terbatas," terangnya di Nanga Bulik, Sabtu.
 
Sebelumnya Hendra beserta jajaran turun secara langsung melakukan peninjauan sekaligus penyaluran paket sembako bagi masyarakat terdampak banjir tersebut.

Baca juga: Pemerintah tetapkan Nota Garung Pantan sebagai warisan budaya tak benda
 
Kunjungan dan pembagian sembako kepada warga terdampak banjir dilakukan di tiga lokasi sekaligus, yakni di Kota Nanga Bulik Jalan Mawar dan Jalan H. Rudi, serta di Desa Batu Kotam.
 
Diketahui dalam bencana banjir tersebut ada warga yang memilih mengungsi, namun ada juga yang memilih bertahan di rumah dan membuat panggung untuk menyelamatkan harta bendanya.

Baca juga: Bupati Lamandau: 'TNI adalah kita' menjadi spirit hadapi berbagai tantangan
 
Lebih lanjut dia mengatakan, salah satu yang juga menjadi perhatian utama pihaknya adalah kesehatan para warga yang terdampak banjir.
 
"Jika ada yang sakit segera melapor dengan tenaga kesehatan yang berada di desa, sehingga dilakukan pemeriksaan," jelasnya.
 
Selain itu, dia juga mengimbau agar warga terdampak banjir dapat menjaga keselamatan diri masing-masing, terlebih berkaitan dengan arus listrik.