Teras Narang apresiasi mantan pejabat Kalteng kembangkan ternak ayam
Palangka Raya (ANTARA) - Anggota DPD RI Agustin Teras Narang mengapresiasi langkah mantan Kepala Dinas sekaligus Plt Sekda Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah Syahrin Daulay, yang mengembangkan peternakan ayam berskala besar dengan sistem terpadu, modern serta ramah lingkungan.
Langkah Syahrin Daulay yang telah pensiun dari aparatur sipil negara (ASN) bisa menjadi contoh untuk tetap berkarya dan berkontribusi terhadap daerah sekalipun sudah tidak lagi di pemerintahan, kata Teras Narang di Palangka Raya, Rabu.
"Kapasistas kandang ayam milik pak Syahrin ini kan puluhan ribu. Tidak kecil. Jadi, Melalui ternak ayam ini, pak Syahrin bukan hanya ikut, tetapi terlibat langsung mewujudkan ketahanan pangan di Kalteng," ucapnya.
Mantan Gubernur Kalteng periode 2005-2015 itu juga mengaku salut dengan pola dan manajemen peternakan ayam Hj Istiqomah's Farm milik Syahrin Daulay yang berada di Kalampangan, Kota Palangka Raya. Hal itu terlihat dari kondisi ayamnya sangat bersih dan sistem limbahnya pun terus dievaluasi secara berkala, sehingga benar-benar ramah lingkungan.
Teras Narang mengatakan bahwa dirinya telah melihat langsung bagaimana pengelolaan peternakan ayam milik Syahrin Daulay. Di mana peternakannya dari hulu ke hilir. Hal itu terlihat peternakannya dimulai dari penetasan telur ayam sendiri hingga dirawat sampai besar dan siap untuk dipasarkan. Bahkan rantai bisnis peternakan Syahrin Daulay ini menggunakan kemitraan yang telah dimulai dari suplai pakan hingga pemasaran.
"Cara kerjanya benar-benar sistematis, terpadu dan modren. Persis seperti cara kerja pak Syahrin sewaktu masih menjadi pejabat di masa saya dipercaya menjadi Gubernur Kalteng," beber Teras Narang.
Baca juga: Kesiapan anggaran dan peralatan Manggala Agni tanggulangi karhutla di Kalteng diapresiasi
Senator Kalteng ini pun berdoa dan berharap peternakan ayam milik Syahrin Daulay ini dapat terus berkembang dan semakin maju serta menginspirasi para generasi muda di Kalteng, agar tidak ragu ataupun malu menggeluti sektor pertanian, peternakan dan perikanan.
"Semoga juga semakin banyak pihak yang berinvestasi bagi kemajuan Kalteng di berbagai sektor. Bukan soal besar kecilnya investasi, tapi soal pentingnya gotong royong di berbagai bidang untuk pembangunan daerah dan bangsa kita," demikian Teras Narang.
Baca juga: Teras Narang terus upayakan rusun mahasiswa terbangun di IAKN Palangka Raya
Baca juga: Mahasiswa harus gunakan intelektual merealisasikan Pancasila di era demokrasi
Baca juga: Gunakan seluruh aturan menyelesaikan masalah bentrok warga dan aparat di Desa Bangkal
Langkah Syahrin Daulay yang telah pensiun dari aparatur sipil negara (ASN) bisa menjadi contoh untuk tetap berkarya dan berkontribusi terhadap daerah sekalipun sudah tidak lagi di pemerintahan, kata Teras Narang di Palangka Raya, Rabu.
"Kapasistas kandang ayam milik pak Syahrin ini kan puluhan ribu. Tidak kecil. Jadi, Melalui ternak ayam ini, pak Syahrin bukan hanya ikut, tetapi terlibat langsung mewujudkan ketahanan pangan di Kalteng," ucapnya.
Mantan Gubernur Kalteng periode 2005-2015 itu juga mengaku salut dengan pola dan manajemen peternakan ayam Hj Istiqomah's Farm milik Syahrin Daulay yang berada di Kalampangan, Kota Palangka Raya. Hal itu terlihat dari kondisi ayamnya sangat bersih dan sistem limbahnya pun terus dievaluasi secara berkala, sehingga benar-benar ramah lingkungan.
Teras Narang mengatakan bahwa dirinya telah melihat langsung bagaimana pengelolaan peternakan ayam milik Syahrin Daulay. Di mana peternakannya dari hulu ke hilir. Hal itu terlihat peternakannya dimulai dari penetasan telur ayam sendiri hingga dirawat sampai besar dan siap untuk dipasarkan. Bahkan rantai bisnis peternakan Syahrin Daulay ini menggunakan kemitraan yang telah dimulai dari suplai pakan hingga pemasaran.
"Cara kerjanya benar-benar sistematis, terpadu dan modren. Persis seperti cara kerja pak Syahrin sewaktu masih menjadi pejabat di masa saya dipercaya menjadi Gubernur Kalteng," beber Teras Narang.
Baca juga: Kesiapan anggaran dan peralatan Manggala Agni tanggulangi karhutla di Kalteng diapresiasi
Senator Kalteng ini pun berdoa dan berharap peternakan ayam milik Syahrin Daulay ini dapat terus berkembang dan semakin maju serta menginspirasi para generasi muda di Kalteng, agar tidak ragu ataupun malu menggeluti sektor pertanian, peternakan dan perikanan.
"Semoga juga semakin banyak pihak yang berinvestasi bagi kemajuan Kalteng di berbagai sektor. Bukan soal besar kecilnya investasi, tapi soal pentingnya gotong royong di berbagai bidang untuk pembangunan daerah dan bangsa kita," demikian Teras Narang.
Baca juga: Teras Narang terus upayakan rusun mahasiswa terbangun di IAKN Palangka Raya
Baca juga: Mahasiswa harus gunakan intelektual merealisasikan Pancasila di era demokrasi
Baca juga: Gunakan seluruh aturan menyelesaikan masalah bentrok warga dan aparat di Desa Bangkal