Jakarta (ANTARA) - Samsung dirumorkan akan membawa peningkatan dari segi tampilan untuk ponsel lipat generasi teranyarnya Galaxy Z Fold6.
Dalam laporan Gizmochina, Sabtu (22/10) waktu setempat, dugaan Samsung menipiskan Galaxy Z Fold6 karena mereka ingin menutup kesenjangan ketebalan antara ponsel lipatnya dan ponsel lipat pesaingnya.
Hal itu dapat dilihat dari ponsel rilisannya di 2023 ini yaitu Galaxy Z Fold5 yang berukuran 6,1 mm saat dibuka dan 13,4 mm saat dilipat.
Padahal sebagian besar pesaingnya memiliki faktor bentuk yang lebih ramping Misalnya Huawei Mate X5 memiliki ukuran 5,3 mm saat dibuka dan 11,1 mm saat dilipat.
Baca juga: Samsung dipastikan rilis Galaxy Z series akhir Juli 2023 di Korea
Ada juga Xiaomi Mix Fold 3 yang bahkan lebih tipis lagi dengan ukuran 5,3 mm saat dibuka dan 10,9 mm saat dilipat.
Bahkan ponsel lipat OnePlus generasi pertama yang baru meluncur saja sudah memiliki kerampingan cukup memuaskan dengan ukuran 5,8 mm saat dibuka dan lipatan 11,7 mm.
Selain rumor tampilan, rumor terkait spesifikasi kamera Galaxy Z Fold6 juga muncul dan disebut kamera utamanya tetap sama seperti dua generasi terakhir.
Bocoran terkait kamera itu pertama kali diungkap oleh pembocor teknologi Ice Universe lewat akun X-nya @UniverseIce.
Ia mengklaim bahwa Samsung akan menggunakan kembali sensor GN3 50MP yang sama untuk kamera utama di Z Fold6 seperti yang dilakukan pada Z Fold5 dan Z Fold4.
Kabar ini mungkin cukup mengecewakan untuk pengguna yang menantikan peningkatan besar pada ponsel lipat pendukung produktivitas besutan Samsung itu.
Meski demikian kedua hal di atas belum tentu direalisasikan dan lebih baik menunggu kabar resmi lebih lanjut dari Samsung untuk menantikan pembaruan yang disiapkannya untuk ponsel lipatnya.
Berita Terkait
Mayoritas Gen Z tak tertarik dengan partai politik
Rabu, 16 Oktober 2024 22:24 Wib
Fazzio Hybrid ajak Gen Z tampil makin skena
Senin, 14 Oktober 2024 14:27 Wib
Gen-Z berharap Rudini-Paisal jadi pemimpin yang mendukung hobi anak muda
Jumat, 11 Oktober 2024 21:31 Wib
Rudini-Paisal janjikan pinjaman tanpa agunan untuk Gen-Z
Selasa, 8 Oktober 2024 20:00 Wib
Kopdar bareng Gen-Z, Rudini-Paisal siap penuhi tantangan kawula muda
Selasa, 8 Oktober 2024 5:23 Wib
Ini bocoran tanggal peluncuran Galaxy Z Fold 6 Slim terungkap
Jumat, 23 Agustus 2024 13:59 Wib
ENA luncurkan poster acara varietas 'City Z Goes to the Countryside'
Selasa, 20 Agustus 2024 13:01 Wib
Pelantikan anggota DPRD Gumas 2024-2029 didominasi Milenial dan Gen X
Senin, 19 Agustus 2024 18:47 Wib