Bupati lepas keberangkatan calon haji di Gunung Mas

id pemkab gumas, jch, calon haji, kuala kurun, gunung mas, bupati jaya s monong

Bupati lepas keberangkatan calon haji di Gunung Mas

Bupati Gumas Jaya S Monong mengenakan tanda khusus kepada salah satu JCH dari daerah setempat, saat pelepasan JCH di Kuala Kurun, Senin (13/5/2024). (ANTARA/Chandra)

Kuala Kurun (ANTARA) -
Bupati Gunung Mas, Kalimantan Tengah, Jaya S Monong berharap enam Jamaah Calon Haji (JCH) yang berasal dari kabupaten setempat menjadi haji yang mabrur dan pada saatnya nanti bisa kembali ke tanah air dalam keadaan sehat.
 
"Semoga selama menunaikan ibadah haji, bapak dan ibu semua selalu dalam keadaan sehat, kuat, dan tidak kurang satu apapun hingga kembali ke tanah air, dan menjadi haji mabrur," kata Jaya saat melepas JCH di Kuala Kurun, Senin.
 
Orang nomor satu di lingkup Pemerintah Kabupaten Gumas ini menyebut haji merupakan ibadah yang sakral, di mana setiap umat Islam sangat mendambakan dapat menunaikan ibadah haji ke tanah suci.
 
Dia pun meminta kepada JCH asal Gumas untuk menjaga kesehatan diri dengan mengatur pola makan, minum dan istirahat yang cukup, sehingga mampu menjalankan seluruh kewajiban, rukun, serta sunnah ibadah haji.
 
“Saya harap bapak dan ibu dapat memperluas persaudaraan dengan sesama jamaah, karena sesama jamaah dalam rombongan adalah sebuah keluarga besar sehingga harus selalu mengedepankan kepentingan bersama,” kata Jaya.

Baca juga: Bupati Gumas daftar ke sejumlah parpol untuk maju Pilkada 2024
 
Sementara itu, Asisten I Setda Gumas Lurand menyampaikan bahwa enam JCH asal daerah setempat dengan rincian tiga orang laki-laki dan tiga orang perempuan.
 
Enam JCH asal Gumas tadi masuk dalam keberangkatan gelombang I Kloter BDJ 4, tergabung dengan kabupaten/kota lain di Kalteng, yakni Kota Palangka Raya, Kabupaten Sukamara dan Kabupaten Lamandau.
 
JCH asal Gumas sudah melaksanakan perekaman biometrik melalui aplikasi Saudi Visa Bio. Mereka juga sudah melaksanakan manasik haji di tingkat kecamatan dan tingkat kabupaten/kota di Palangka Raya, karena kuota peserta tidak mencukupi untuk pelaksanaan manasik haji di Gumas.
 
Selain itu, tutur dia, JCH asal Gumas juga sudah melaksanakan pemeriksaan kesehatan lengkap vaksin booster dan vaksin meningitis.
 
Lebih lanjut, JCH asal Gumas akan berangkat menuju Asrama Haji Banjarmasin di Banjarbaru Kalimantan Selatan pada 14 Mei 2024, dengan transit di Asrama Haji Kalteng.
 
“Pada 15 Mei 2024 JCH dijadwalkan sudah memasuki Asrama Haji Banjarmasin, dan berangkat ke Madinah Arab Saudi pada 16 Mei 2024,” demikian Lurand.

Baca juga: Diskominfo Kotim verifikasi lapangan 31 usulan peningkatan jangkauan internet

Baca juga: Pemkab Gumas mulai salurkan bantuan permakanan cegah stunting

Baca juga: Pemkab Gumas pamerkan batik khasdi Kalteng Expo 2024