Ketua DPRD: Putra daerah harus diutamakan dalam seleksi CASN di Palangka Raya

id dprd palangka raya, ketua dprd sigit k yunianto, putra daerah, abdi negara, pppk, cpns, palangkaraya

Ketua DPRD: Putra daerah harus diutamakan dalam seleksi CASN di Palangka Raya

Ketua DPRD Kota Palangka Raya Sigit Karyawan Yunianto. ANTARA/Dokumentasi pribadi.

Palangka Raya (ANTARA) -
Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah Sigit Karyawan Yunianto meminta kepada pemerintah kota agar memprioritaskan putra-putri daerah dalam pelaksanaan seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) tahun 2024.
 
"Terlebih tidak sedikit putra daerah yang menjadi pegawai tidak tetap (PTT) dan honorer, sehingga perlu untuk menjadi prioritas dalam proses seleksi ini, khususnya Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK)," katanya di Palangka Raya, Jumat.
 
Dirinya menjelaskan, dengan masih adanya 1.500 lebih PTT dan honorer di Kota Palangka Raya, perlu adanya upaya dari pemerintah memberikan jaminan kejelasan status ribuan pegawai tersebut.
 
Terlebih wilayah Kota Palangka Raya cukup luas sehingga membutuhkan tenaga kerja yang cukup banyak, khususnya di bidang guru dan tenaga kesehatan.
 
“Alangkah baiknya, PPPK itu kita mengambil anak-anak kita yang memang masyarakat lokal. Supaya ketika menjadi PPPK, mereka tidak ada mengajukan mutasi, jadi itu salah satu strategi kebijakanlah,” ucapnya.

Baca juga: Perlu ada upaya nyata selesaikan konflik agraria, kata Ketua DPRD Palangka Raya
 
Sigit melanjutkan, berdasarkan informasi Badan Kepegawaian dan Pembinaan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Palangka Raya, pada 2024 ini Pemerintah Kota membuka sebanyak 153 formasi.
 
Dari 153 formasi tersebut, di antaranya 20 formasi untuk guru PPPK dan 20 formasi untuk tenaga kesehatan PNS. Hal tersebut dinilai merupakan langkah tepat untuk mengakomodasi putra daerah.
 
"Sisa formasinya itu, yakni PNS lainnya sebanyak 32 orang dan PPPK lainnya sebanyak 81 orang. Ini kan bisa menjadi angin segar bagi putra-putra daerah untuk mengabdi kepada daerahnya," ujarnya.
 
Namun politisi PDI Perjuangan ini meminta kepada seluruh putra daerah, agar dapat mempersiapkan diri dalam menghadapi proses seleksi CASN tahun 2024.
 
Dirinya menyarankan agar putra daerah dapat rutin melakukan latihan mengerjakan soal-soal, sehingga nantinya pada saat proses seleksi CASN bisa mendapatkan nilai tertinggi.
 
"Karena kan sistem rangking. Jadi nilai harus benar-benar tinggi agar tidak kalah dengan pesaingnya sendiri. Karena kan itu nilainya automatis, kalau ada yang lebih tinggi, yang di atasnya langsung turun ke peringkat di bawahnya," demikian Sigit Karyawan Yunianto.

Baca juga: Legislator yakin RTH ciptakan lingkungan sehat dan nyaman bagi anak

Baca juga: Legislator ajak optimalkan pemanfaatan media sosial untuk meningkatkan perekonomian

Baca juga: Polresta Palangka Raya patroli siber di media sosial jelang pilkada