Mobil komersial dari GWM merilis produksi yang ke-600 ribu

id GWM,Mobil komersial

Mobil komersial dari GWM merilis produksi yang ke-600 ribu

GWM produksi kendaraan komersial yang ke 600.000 di pabrik cerdas miliknya. (ANTARA/GWM)

Jakarta (ANTARA) -

Produsen otomotif asal China, Great Wall Canon yang merupakan divisi produksi kendaraan komersial dari Great Wall Motors (GWM), baru saja meluncurkan produksi yang ke-600 ribu di pusat produksi milik GWM.

CarnewsChina melaporkan pada Senin bahwa hadirnya produksi yang ke 600 ribu ini, menjadi sejarah penting bagi GWM yang kini menjadi pemain pikap kelas atas China dan pertama yang dapat mencapai tonggak sejarah ini, dengan waktu total 4 tahun dan 10 bulan.

Saat ini, seri tersebut mencakup Great Wall Cannon, King Kong Cannon, Shanghai Cannon, dan model turunan lainnya. Kendaraan ke-600 ribu itu adalah trim performa dari Shanghai Canon, yang dibangun di atas platform Tank dengan powertrain 3.0T+9AT, dengan harga 279.800 yuan.

Baca juga: Ini tantangan Isuzu dalam membawa kendaraan komersial elektrik ke tanah air

Seri Great Wall Cannon adalah model andalan dari merek Great Wall Pickup, yang memulai debutnya di Shanghai Auto Show pada tanggal 16 April 2019. Sebelumnya, dibutuhkan waktu kurang dari 100 hari dari Great Wall Cannon untuk mencapai produksi ke-10.000.

Dalam hal ini, GWM telah menginvestasikan dana senilai 6 miliar yuan ke Pabrik Cerdas Jingmen miliknya yang sudah beroperasi sejak 2022. Saat ini, pabrik tersebut juga memproduksi model lain termasuk Tank 400, Tank 500, King Kong Cannon, Shanghai Cannon, dan Haval H5 baru.

Baca juga: Penjualan kendaraan komersial dan mobil baru di Rusia anjlok 60,8 persen

Pada dasarnya, GWM berawal dari truk pikap. Dari Januari hingga Juni tahun ini, Great Wall Pick Up telah berhasil menjual sebanyak 91.916 unit kendaraan, menguasai hampir 50 persen pangsa pasar di Tiongkok dan juga telah berhasil mengekspor total 24.200 kendaraan, meningkat 7,3 persen dari tahun ke tahun.

Sejauh ini, penjualan global kumulatif Great Wall Pickup mencapai lebih dari 2,6 juta kendaraan. Hingga tahun 2023, truk pikap GWM telah menduduki peringkat pertama dalam penjualan domestik di Tiongkok selama 26 tahun berturut-turut.

Baca juga: Peugeot pamerkan mobil komersial e-EXPERT berbahan bakar hidrogen

Baca juga: VW akan hadirkan mobil komersial listrik tanpa sopir

Baca juga: EBussy segera ramaikan pasar mobil listrik komersial