Generasi muda di Kalteng harus lebih mampu bersaing di IKN

id DPRD Kalimantan Tengah, Abdul Hafid, DPRD Kalteng, Kalimantan Tengah, Kalteng, IKN

Generasi muda di Kalteng harus lebih mampu bersaing di IKN

Anggota DPRD Kalteng Abdul Hafid. ANTARA/Rajib Rizali.

Palangka Raya (ANTARA) - Anggota DPRD Kalimantan Tengah, Abdul Hafid mengajak sekaligus meminta kepada seluruh generasi muda yang ada di provinsi setempat, agar dapat bisa bersaing di Ibu Kota Nusantara (IKN) di Provinsi Kalimantan Timur.

IKN merupakan proyek strategis nasional yang akan membuka peluang besar bagi generasi muda di Kalteng, kata Abdul Hafid di Palangka Raya, Kamis.

"Mereka harus siap  menjawab tantangan dan memanfaatkan kesempatan  yang ada  di IKN," ucapnya.

Dia menjelaskan, bahwa IKN  akan menjadi pusat kekuasaan,  ekonomi,  dan  teknologi baru, hal ini menuntut generasi muda di Kalteng untuk meningkatkan kualitas diri agar mampu bersaing  dengan generasi muda dari daerah lain.

Untuk itu, generasi muda di Kalteng harus memiliki keahlian dan kompetensi yang memadai untuk bisa berkarir di IKN dala  berbagai bidang.

"Mereka harus memiliki pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan di berbagai bidang, seperti teknologi informasi,  konstruksi, dan pariwisata," ucap mantan Ketua Karang Taruna Kalteng ini.

Hafid menambahkan bahwa generasi muda di Kalteng juga harus memiliki sikap yang positif, berintegritas, dan memiliki semangat  kewirausahaan.

Dia mengajak generasi muda di Kalteng untuk memanfaatkan berbagai program pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia, seperti program beasiswa dan pelatihan.

"Pemerintah telah menyediakan berbagai program yang bisa dimanfaatkan oleh generasi muda di Kalteng untuk meningkatkan kualitas diri. Manfaatkan kesempatan ini dengan baik untuk mencapai cita-cita anda," ujarnya.

Baca juga: Baru dua parpol ajukan nama pimpinan DPRD Kalteng 2024-2029

Politisi PAN ini juga menekankan pentingnya peran orang tua dan pendidik dalam mendorong dan memotivasi generasi muda di Kalteng untuk berprestasi.

Pria yang juga pernah menjabat sebagai Ketua PWI Kotawaringin Timur ini juga optimis bahwa generasi muda di Kalteng mampu bersaing di IKN dan menjadi bagian dari pengembangan Ibu Kota Negara yang baru.

"Saya yakin bahwa generasi muda di Kalteng memiliki potensi yang besar untuk berkontribusi dalam pembangunan IKN. Mereka harus berani bermimpi dan terus berusaha untuk mencapai cita-cita mereka," demikian Hafid.

Baca juga: Legislator Kalteng: Pjs Bupati harus mampu bawa dampak perubahan

Baca juga: Dukung secara optimal investasi sawit terus tumbuh dan berkembang di Kalteng

Baca juga: Cegah kecelakaan perairan DPRD dan Pemprov Kalteng sosialisasikan Perda Nomor 8 Tahun 2024