Jambore PKK Seruyan ajang evaluasi peran organisasi

id Jambore PKK Seruyan ajang evaluasi peran organisasi,Kader PKK,Keluarga,Kuala Pembuang

Jambore PKK Seruyan ajang evaluasi peran organisasi

Kader PKK sedang melakukan parade saat kegiatan Jambore PKK tahun 2018 tingkat Kabupaten Seruyan, Jumat (14/9/2018). (Foto Antata Kalteng/Muhammad Arif Hidayat)

Kuala Pembuang (Antaranews Kalteng) - Pemerintah Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah, menginginkan agar Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) mampu berperan secara aktif dan berkontribusi terhadap pembangunan dan pemberdayaan masyarakat.

"PKK sebagai salah satu mitra kerja pemerintah, harus mampu menjadi ujung tombak dalam pembangunan dan pemberdayaan masyarakat," kata Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Kabupaten Seruyan, Rusna di Kuala Pembuang, Jumat.

Hal itu disampaikannya saat membuka Jambore Kader PKK Tingkat Kabupaten Seruyan yang berlangsung hingga 15 September 2018 mendatang. 

Kegiatan tersebut diikuti sebanyak 300 orang yang terdiri dari pengurus PKK tingkat kabupaten, kecamatan hingga kelurahan dan desa.

PKK sebagai organisasi yang berhubungan langsung dengan keluarga, memiliki andil yang sangat besar dalam membina dan memaksimalkan anggota keluarga melalui para kadernya.

Program kerja PKK harus mampu mewujudkan kehidupan keluarga yang lebih sejahtera, yang nantinya akan tercermin pada kehidupan keluarga yang saling mengasihi, sebagai norma dasar terwujudnya keharmonisan keluarga yang didukung oleh kelayakan kehidupan sosial ekonomi dalam memenuhi kebutuhan hidupnya.

"Kader PKK jangan hanya terpaku untuk menjalankan 10 program pokok, para kader dituntut mampu berkontribusi pemikiran bagi pembangunan terutama untuk menciptakan keluarga yang mandiri," katanya.

Jambore Kader PKK tahun 2018, harus dapat dimanfaatkan secara maksimal sebagai sarana untuk membangun kerjasama, kebersamaan, solidaritas dan mempererat tali silahturami antar anggota. Sehingga dapat menjadi sarana pembelajaran dan berbagi pengalaman dalam melaksanakan tugas di lapangan.

Sementara itu, Jambore Kader PKK diisi berbagai lomba yang meliputi, parade, senam cerdik, peragaan busana, rias wajah hingga pidato. Selain itu juga dilaksanakan berbagai penyuluhan tentang bina keluarga balita, pola asuh anak dan remaja serta tentang mewujudkan lingkungan bersih dan sehat.

Kegiatan itu juga untuk meningkatkan keterampilan dan kreativitas yang tinggi pada kader PKK. Kader PKK yang berkualitas akan berdampak pada kemajuan masyarakat.

"Semua kader harus bisa memanfaatkan kegiatan Jambore PKK sebagai wadah meningkatkan kualitas dan kreativitas dirinya dalam rangka akselerasi program PKK di lapangan," ujar Rusna mengakhiri.