Persetala kandaskan asa Persesam ke liga nasional

id Persetala kandaskan asa Persesam ke liga nasional,Liga III nasional,Persesam Sampit,Tanah Laut,Sampit,Kotim,Sepak bola

Persetala kandaskan asa Persesam ke liga nasional

Persesam menaklukkan Persetala dengan skor 1-0 di Stadion 29 November Sampit, Rabu (3/10/2018) lalu, namun saat bermain di kandang Persetala pada Rabu (10/10/2018), Persesam dikalahkan Persetala dengan skor 4-1. (Foto Antara Kalteng/Norjani)

Sampit (Antaranews Kalteng) - Asa tim Persesam Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur Kalimantan Tengah untuk melaju ke Liga III Nasional harus pupus setelah pada laga tandang mereka dibungkam Persetala Tanah Laut Kalimantan Selatan dengan skor 4-1 untuk kemenangan Persetala.

"Pemain sudah berusaha maksimal dengan menampilkan permainan terbaik, namun hasilnya belum sesuai harapan. Apa boleh buat? Kita terima hasil ini," kata Manajer Persesam, Wengga Febry Dwi Tenanda Rambat di Sampit, Kamis.

Laga tandang digelar di Tanah Laut yang merupakan markas Persetala pada Rabu (10/10). Tim Persesam berangkat dengan kekuatan penuh untuk meraih kemenangan di kandang lawan.

Kemenangan saat laga kandang di Stadion 29 November Sampit pada Rabu (3/10) lalu menjadi modal kepercayaan diri bagi Persesam. Saat itu Persesam berhasil unggul meski dengan skor tipis 1-0.

Namun pada pertandingan tandang kali ini yang terjadi tidak sesuai harapan. Bermain di bawah gempuran tim tuan rumah, membuat permainan pemain Persesam sulit berkembang seperti penampilan terbaik mereka.

Kondisi itu tidak disia-siakan pemain Persetala dengan mendominasi jalannya pertandingan. Tim tuan rumah terus menekan hingga gol demi gol berhasil mereka lesakkan ke gawang Persesam.

Pemain Persesam juga berusaha sekuat tenaga mereka untuk membalikkan keadaan, namun mereka hanya berhasil menciptakan satu gol balasan. Pertandingan berakhir dengan kemenangan telak bagi Persetala dengan skor 4-1.

Hasil ini membuat manajemen dan pemain Persesam harus mengubur mimpi berlaga di Liga III Nasional pada musim ini. Hasil akhir pertandingan membuat posisi Persesam kalah agregat 4:2 dari Persetala.

Wengga mengatakan, hasil akhir pertandingan musim ini akan menjadi bahan evaluasi tim mereka untuk perbaikan agar bisa tampil lebih baik pada musim berikutnya. Berbagai kelemahan yang terjadi akan menjadi catatan penting untuk diperbaiki.

"Perjalanan jauh dari Sampit menuju tempat pertandingan juga berpengaruh terhadap penampilan pemain. Pemain kelelahan di perjalanan. Ini menjadi pelajaran bagi kami," kata Wengga.

Meski gagal lolos ke Liga III Nasional, Wengga mengaku bangga dengan capaian Persesam saat ini. Setidaknya Persesam menunjukkan kemampuan dengan menjadi wakil Kalimantan Tengah pada Liga III Zona Kalimantan ini.