Gubernur menganggap peran Korpri besar dalam membangun Kalteng

id provinsi kalimantan tengah,pemprov kalteng,hut korpri di kalteng,sekda kalteng,fahrizal fitri

Gubernur menganggap peran Korpri besar dalam membangun Kalteng

Sekda Kalteng Fahrizal Fitri (tengah) bersama Kapolda, Danrem dan sejumlah ASN di lingkungan Pemprov Kalteng saat upacara memperingati HUT Korpri ke-47 di Palangka Raya, Kamis (29/11/18). (ist)

Walau telah banyak keberhasilan yang dicapai, tetap diharapkan korpri tidak langsung puas
Palangka Raya (Antaranews Kalteng) - Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran mengapresiasi sekaligus menganggap, upaya serta kerja keras Korps Pegawai Republik Indonesia di provinsi ini sudah cukup besar dalam mempercepat kemajuan pembangunan.

Berbagai pencapaian dan keberhasilan pemerintah provinsi selama tiga tahun terakhir tidak terlepas dari peran dan kerja keras korpri, kata Gubernur melalui Sekda Kalteng Fahrizal Fitri saat upacara memperingati hari ulang tahun (HUT) Korpri ke-47 di Palangka Raya, Kamis.

"Jadi tidak salah jika ada anggapan bahwa peran korpri saat vital, bahkan menjadi garda terdepan dalam merealisasikan visi-misi maupun berbagai kebijakan yang dibuat pemerintah," tambahnya.

Dikatakan, berkat upaya dan kerja keras korpri yang ada di lingkungan pemprov, anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) Kalteng untuk tahun 2019 telah mencapai Rp5 triliun lebih.

Korpri juga berperan dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi Kalteng yang selalu diatas rata-ratas nasional, menurunnya angka kemiskinan dan pengangguran, serta keberhasilan pembangunan lainnya.

"Walau telah banyak keberhasilan yang dicapai, tetap diharapkan korpri tidak langsung puas. Tugas berat untuk semakin memajukan pembangunan dan mensejahterakan masyarakat masih menanti," katanya.

Sekda Kalteng menambahkan, beberapa hal yang masih perlu mendapat perhatian dari korpri yakni terkait pelayanan kepada masyarakat. Kedepan seluruh anggota korpri harus semakin berintegritas, melayani dengan cepat dan transparan.

Anggota Korpri juga dituntut memahami roadmap pelaksanaan reformasi birokrasi, yang pada dasarnya menuntut semua jajaran meningkatkan rencana aksi guna mendukung percepatan pembangunan di semua sektor.

"Kalau bicara peran Korpri ini sangat luas, namun secara inti perannya tentu saja sebagai pelaksana pembangunan. Ini menjadi perhatian agar bagaimana semua kebijakan yang ada bisa terlaksana dengan baik," demikian Fahrizal.