Legislator minta warga Seruyan waspada karhutla

id Dprd seruyan, legislatif, kuala pembuang, arita, legislator, kebakaran hutan dan lahan, karhutla

Legislator minta warga Seruyan waspada karhutla

Anggota DPRD Seruyan Arita. (Foto Antara Kalteng/Noor)

Kuala Pembuang (ANTARA) - Memasuki musim kemarau warga Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah diminta waspada terhadap potensi kebakaran hutan dan lahan (karhutla), sehingga siap melakukan pencegahan di lingkungan sekitarnya.

"Kondisi ini harus menjadi perhatian kita bersama, khususnya bagi warga yang berada di kecamatan rawan karhutla," kata Legislator Seruyan Arita di Kuala Pembuang, Rabu.

Arita menjelaskan dengan adanya kewaspadaan dari seluruh komponen masyarakat, maka akan semakin mudah dilakukannya pencegahan maupun penanggulangan terhadap karhutla.

Karhutla harus menjadi perhatian dari semua pihak, sebab banyak dampak negatif yang ditimbulkan. Mulai dari masalah gangguan kesehatan, aktivitas sehari-hari hingga perubahan pada kondisi lingkungan.

"Bentuk pencegahan dimulai dari diri sendiri, barulah kita sampaikan kepada warga di sekitarnya, seperti larangan membuka lahan dengan dibakar maupun ajakan untuk selalu berhati-hati membuang puntung rokok," jelasnya saat ditemui di ruang kerjanya.

Politisi dari Partai Kebangkitan Bangsa itu menjelaskan, bahwa partisipasi masyarakat dalam pencegahan dan pengawasan sangatlah penting untuk mengatasi terjadinya karhutla di seluruh wilayah Seruyan.

Pihaknya berharap, apabila masyarakat ada melihat karhutla di lingkungan sekitarnya untuk segera melaporkannya kepada instansi terkait, diantaranya Pemadam Kebakaran, Badan Penanggulangan Bencana Daerah dan lainnya.

"Penanganan karhutla secara maksimal baru bisa dilakukan jika melibatkan semua pihak. Jika hanya mengandalkan petugas dari pemerintah tentu akan sangat sulit dilakukan," tegasnya kepada Antara Kalteng.