Berikut jumlah tenaga kesehatan di Kapuas dinyatakan sembuh dari COVID-19

id Rsud dr soemarno sostroatmodjo, kasus positif covid 19, tenaga kesehatan terpapar covid kapuas, kuala kapuas

Berikut jumlah tenaga kesehatan di Kapuas dinyatakan sembuh dari COVID-19

Direktur RSUD dr Soemarno Sostroatmodjo Kuala Kapuas, dr Agus Waluyo. (ANTARA/All Ikhwan)

Kuala Kapuas (ANTARA) - Sebanyak 27 orang yang bekerja di lingkungan fasilitas kesehatan di Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah pada rumah sakit maupun Puskesmas yang sebelumnya terpapar COVID-19 sudah dinyatakan sembuh.

“Sekarang dan hari ini, dari total 27 orang terpapar, semuanya sudah sehat serta kembali bekerja,” kata Direktur RSUD dr Soemarno Sostroatmodjo Kuala Kapuas, dr Agus Waluyo, Sabtu.

27 orang yang dinyatakan sembuh tersebut, berasal dari RSUD dr Soemarno Sostroatmodjo Kuala Kapuas sebanyak 19 orang, Puskesmas sebanyak tujuh orang dan Dinas Kesehatan satu orang.

Sedangkan rinciannya, yakni 10 orang perawat, tiga orang dokter, enam orang bidan, satu orang surveilan, serta ada juga tiga orang tenaga administrasi dan empat orang petugas kebersihan.

Baca juga: Jumlah terkonfirmasi positif COVID-19 di Barsel melonjak

Baca juga: Satu pasien COVID-19 kabur dari Wisma Atlet


Awal terpaparnya 27 orang tersebut, diketahui sejak pertengahan Mei 2020 lalu, sebelum Idul Fitri. Mereka yang terpapar COVID-19 tersebut, beberapa diantaranya dirujuk ke RS Doris Sylvanus Palangka Raya dan sebagiannya dirawat di Kapuas.

"Sedangkan di luar tenaga kesehatan ini, secara keseluruhan di Kapuas tingkat kesembuhannya belakangan semakin membaik,” jelasnya.

Saat ini sejumlah pasien terkonfirmasi positif masih mendapatkan perawatan, diantaranya di RS Doris Sylvanus Palangka Raya, RS Siloam, RS Bhayangkara, RSUD Kapuas dan di perumahan karantina NSD Kapuas.

“Mudah-mudahan dalam waktu dekat atau dalam satu minggu ini, semua pasien tersebut bisa sembuh dan sehat kembali,” demikian Agus Waluyo.

Baca juga: Pasien sembuh COVID-19 di Kalteng capai 1.080 dan meninggal 87 orang

Baca juga: Sekali swab hasilnya negatif, kini pasien sudah bisa pulang ke rumah