Atlet angkat berat asal Kapuas raih empat emas di kejurnas
Kuala Kapuas (ANTARA) - Atlet Persatuan Angkat Berat Nasional (Pabersi) Relly Wulandari asal Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, berhasil membuat nama harum daerah di kancah Nasional, yakni sukses meraih empat medali emas di ajang Kejuaraan Nasional pada Invitasi Nasional Angkat Berat Klasik II Remaja, Junior dan Senior Tahun 2022 di Bali.
"Prestasi membanggakan diraih altet kita asal Kabupaten Kapuas yang berangkat membawa nama Provinsi Kalteng, mampu mengalahkan masing-masing dua atlet lifter asal DKI Jakarta, Riau, Kalsel dan Jambi," kata Agus Supian Hadinata selaku pelatih Pabersi Kapuas, di Kuala Kapuas, Jumat (8/7).
Dikatakan, keberhasilan remaja asal daerah berjulukan Tingang Menteng Panunjung Tarung ini mengalahkan para atlet dari provinsi lain itu, membuat Relly meraih empat medali emas dalam kejuaraan yang berlangsung di Hotel Mahayaja, Ubung, Denpasar Bali, pada tanggal 3-8 Juli 2022 tersebut.
Melalui prestasi yang diraih, Ketua Cabang Olahraga (Cabor) Pabersi Kabupaten Kapuas Patma Wiganti melaluinya selaku pelatih menyampaikan ucapan terimakasih atas dukungan dari Bupati Kapuas dan pemerintah daerah setempat.
Baca juga: Dinkes Kapuas tingkatkan pemeriksaan kesehatan cegah PTM
"Atas doa dan dukungan dari Bupati Kapuas atlet angkat berat Relly Wulandari siswa dari SMKN 1 Kapuas ini, telah berhasil memenangkan kejurnas pada jenis angkatan Squat 70 kg, Benchpress 40 kg, Deadlift 75 Kg dan medali emas pertama di kelas Pi 52 kg dengan perolehan total angkatan 185 kg," ucapnya.
Ditambahkannya, atas hasil yang memuaskan dan membanggakan serta mengharumkan nama daerah Provinsi Kalteng, dengan harapan dapat menjadi perhatian dari seluruh pihak untuk terus mendukung kegiatan ini, agar terus membawa nama baik Kabupaten Kapuas, di kacah Nasional bahkan sampai ke Internasional.
Diharapkan dengan torehan prestasi tersebut, akan menjadi perhatian, sehingga cabang olahraga ini dapat dikembangkan di Kalimantan Tengah pada umumnya dan Kabupaten Kapuas pada khususnya," demikian Agus.
Baca juga: Dinas Pertanian Kapuas gencarkan vaksinasi cegah penularan PMK
Baca juga: Bupati minta semua pihak dukung Kapuas sebagai Kota Layak Anak
Baca juga: Satpol PP dan Damkar Kapuas lakukan pengawasan di SPBU
"Prestasi membanggakan diraih altet kita asal Kabupaten Kapuas yang berangkat membawa nama Provinsi Kalteng, mampu mengalahkan masing-masing dua atlet lifter asal DKI Jakarta, Riau, Kalsel dan Jambi," kata Agus Supian Hadinata selaku pelatih Pabersi Kapuas, di Kuala Kapuas, Jumat (8/7).
Dikatakan, keberhasilan remaja asal daerah berjulukan Tingang Menteng Panunjung Tarung ini mengalahkan para atlet dari provinsi lain itu, membuat Relly meraih empat medali emas dalam kejuaraan yang berlangsung di Hotel Mahayaja, Ubung, Denpasar Bali, pada tanggal 3-8 Juli 2022 tersebut.
Melalui prestasi yang diraih, Ketua Cabang Olahraga (Cabor) Pabersi Kabupaten Kapuas Patma Wiganti melaluinya selaku pelatih menyampaikan ucapan terimakasih atas dukungan dari Bupati Kapuas dan pemerintah daerah setempat.
Baca juga: Dinkes Kapuas tingkatkan pemeriksaan kesehatan cegah PTM
"Atas doa dan dukungan dari Bupati Kapuas atlet angkat berat Relly Wulandari siswa dari SMKN 1 Kapuas ini, telah berhasil memenangkan kejurnas pada jenis angkatan Squat 70 kg, Benchpress 40 kg, Deadlift 75 Kg dan medali emas pertama di kelas Pi 52 kg dengan perolehan total angkatan 185 kg," ucapnya.
Ditambahkannya, atas hasil yang memuaskan dan membanggakan serta mengharumkan nama daerah Provinsi Kalteng, dengan harapan dapat menjadi perhatian dari seluruh pihak untuk terus mendukung kegiatan ini, agar terus membawa nama baik Kabupaten Kapuas, di kacah Nasional bahkan sampai ke Internasional.
Diharapkan dengan torehan prestasi tersebut, akan menjadi perhatian, sehingga cabang olahraga ini dapat dikembangkan di Kalimantan Tengah pada umumnya dan Kabupaten Kapuas pada khususnya," demikian Agus.
Baca juga: Dinas Pertanian Kapuas gencarkan vaksinasi cegah penularan PMK
Baca juga: Bupati minta semua pihak dukung Kapuas sebagai Kota Layak Anak
Baca juga: Satpol PP dan Damkar Kapuas lakukan pengawasan di SPBU