Sekda Bartim: Jambore Nasional jadi sarana pendidikan berkarakter

id Pemkab bartim, jambore nasional, tamiang layang, sekda bartim, panahan moetar, pramuka bartim

Sekda Bartim: Jambore Nasional jadi sarana pendidikan berkarakter

Sekda Bartim Panahan Moetar melepas keberangkatan kontingen yang mengikuti Jambore Nasional XI 2022 di Tamiang Layang, Rabu, (10/8). ANTARA/Habibullah

Tamiang Layang (ANTARA) -

Sekretaris Daerah Barito Timur, Kalimantan Tengah, Panahan Moetar mengatakan Jambore Nasional XI 2022 menjadi sarana pendidikan berkarakter sekaligus pertemuan besar bagi Pramuka Penggalang seluruh Indonesia.
“Jambore Nasional bertujuan membentuk watak, kemandirian, keterampilan dan jiwa persatuan,” katanya di Tamiang Layang, Rabu.
Pertemuan besar bagi Pramuka Penggalang itu sebagai pembinaan bersifat rekreatif dan registrasi di alam terbuka, dikemas dalam suatu perkemahan dengan menitikberatkan pada kegiatan persaudaraan, kerukunan dan perdamaian.
Jambore Nasional dilaksanakan lima tahun sekali, dengan harapan dan suatu kebanggaan bagi adik-adik pramuka bisa terpilih mewakili Barito Timur untuk menimba ilmu, meningkatkan keterampilan dan pengalaman.
“Mewakili pemerintah daerah dan Bupati Barito Timur, Ampera AY Mebas, kami merasa bangga. Kembangkanlah diri kalian dengan harapan menjadi generasi penerus pembangunan Barito Timur,” ucap Panahan.

Baca juga: Perputaran uang Expo Bartim 2022 capai Rp2,4 miliar

Panahan juga menyampaikan pesan kepada peserta Kontingen Jambore Nasional Barito Timur untuk selalu menjaga kesehatan dan selalu menerapkan protokol kesehatan COVID-19 selama kegiatan berlangsung.
Pimpinan Kontingen Jambore Nasional Kabupaten Barito Timur, Mursadi menyatakan, jumlah yang berangkat mengikuti kegiatan jambore sebanyak 21 orang terdiri dari pimpinan kontingen tiga orang, pembina pendamping dua orang, peserta putra delapan orang dan peserta putri delapan orang.
“Kami mohon dukungan dan doa agar bisa mengharumkan nama Barito Timur dan menjadikan pengalaman disana untuk bisa diterapkan di Barito Timur,” demikian Mursadi.
Keberangkatan kontingen yang mengikuti Jambore Nasional XI Tahun 2022 di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta dilepas langsung Sekda Barito Timur Panahan Moetar di halaman kantor bupati setempat.

Baca juga: Bartim targetkan penyuplaian produk pertanian ke IKN

Baca juga: Wabup Bartim: Festival Nariuk lestarikan budaya leluhur agar tidak punah

Baca juga: Kodim 1012 Buntok bantu tingkatkan ketahanan pangan di Bartim