Ricky Harun ungkap alasannya vakum main film dua tahun

id RIcky Harun ,aktor indonesia,RIcky Harun vakum main film,pemain sinetron,ricky harun

Ricky Harun ungkap alasannya vakum main film dua tahun

Rikcy Harun saat ditemui usai jumpa pers "Jomblo Fi Sabilillah" di Jakarta Selatan, Kamis (27/10/2022) (ANTARA/Lifia Mawaddah Putri)

Jakarta (ANTARA) - Ricky Harun mengungkapkan salah satu alasannya vakum main film selama dua tahun adalah faktor tidak bisa jauh dari keluarga. 

"Pertama, karena pandemi. Karena syuting banyak persyaratannya kayak misalnya sinetron, itu nggak boleh pulang. Saya punya keluarga di rumah. Masa saya tinggalin berbulan-bulan. Misal 3 bulan," ujar Ricky kepada ANTARA saat dijumpai di Jakarta Selatan, Kamis (27/10).

"Kalau stripping kan juga nggak tahu kapan selesainya. Jadi misalkan terus-terusan ya saya nggak pulang-pulang. Karena nggak ada yang boleh pulang. Waktu itu dipatokin misal syuting di puncak, sewa satu villa gede, dan nggak ada orang yang boleh keluar masuk kecuali yang beli makanan segala macam," imbuhnya.

Lebih lanjut, Ricky pun mengungkapkan bahwa selama syuting sinetron, dia pun tak memiliki banyak waktu untuk melakukan bonding dengan keempat anaknya. Oleh sebab itu, kini Ricky pun mengambil tawaran syuting yang masih memungkinkan dirinya untuk menghabiskan waktu bersama keluarga.

Baca juga: Ricky Harun bersama jenama fesyen luncurkan koleksi kaos

"Kedua, setelah GGS kemarin, dan sinetron terakhir saya, saya merasa waktu untuk keluarga itu kurang. Jadi saya kurang bonding sama anak-anak saya," jelas Ricky.

Kini, Ricky sedang bersiap untuk menjalani proses syuting "Jodoh Fi Sabilillah" garapan sutradara Jastis Arimba. Ricky pun bersyukur, tawaran yang kini datang padanya juga memiliki sisi kebaikan.

Kendati demikian, Ricky pun mengaku sempat menolak beberapa tawaran syuting. Hal ini disebabkan karena cerita yang ditawarkan kepada Ricky sudah pernah dia lakoni sebelumnya. Oleh sebab itu, kini Ricky pun memilih untuk bermain film dengan cerita yang belum pernah dia perankan sebelumnya.

"Sekarang main lagi ya namanya ada rezeki datang. Kita kan juga memilih mana yang baik untuk kita. Dan Alhamdulillah yang datang ini yang baik. Dari ceritanya juga, nah ini menjadi alasan kenapa saya mau terima tawaran film ini," kata Ricky.

"Kemarin-kemarin waktu pandemi juga banyak tawaran. Tapi saya nggak mau alasannya karena ceritanya sama dengan yang sudah-sudah. Cuma dikemasnya saja secara beda tapi ujung-ujungnya itu-itu lagi. Jadi ada kebosanan dalam diri saya. Mending saya kerjakan yang lain yang saya suka dan bisa lebih bermanfaat untuk keluarga," pungkasnya.

Baca juga: Kabar bahagia dari keluarga Ricky Harun

Baca juga: Ini Cara Ricky Harun Pastikan Tumbuh Kembang Anaknya Optimal