Ribuan peserta meriahkan pawai akbar 1 Muharam di Puruk Cahu

id Ribuan peserta meriahkan pawai akbar 1 Muharam di Puruk Cahu, kalteng, mura, murung Raya, puruk cahu

Ribuan peserta meriahkan pawai akbar 1 Muharam di Puruk Cahu

Wakil Bupati Murung Raya, Rejikinoor bersama beberapa pejabat serta ketua organisasi Islam melepas peserta pawai akbar yang dilaksanakan di Halaman Masjid Agung Al-Istiqlal Puruk Cahu, Rabu (19/7/2023). ANTARA/Supriadi

Puruk Cahu (ANTARA) - Sekitar 4.500 peserta ikut meramaikan kegiatan pawai akbar dalam rangka menyambut 1 Muharam atau Tahun Baru Islam 1445 Hijriah yang dilaksanakan di Puruk Cahu Kabupaten Murung Raya, Kalimantan Tengah.

“Pada penyelenggaraan kegiatan hari besar keagamaan tentu pemerintah daerah sangat mendukung apa yang dilakukan oleh semua komponen masyarakat di dalam melaksanakan momen-momen yang sangat berbahagia seperti ini,” kata Wakil Bupati Rejikinoor di Puruk Cahu, Rabu.

Dia melepas pawai yang mengambil titik keberangkatan di halaman Masjid Agung Al-Istiqlal Puruk Cahu. Peserta terlihat sangat antusias mengikuti kegiatan tahunan tersebut.

Pemerintah daerah berharap kegiatan ini dapat menjadi bagian dari syiar Islam untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan umat.

"Saya menyampaikan terima kasih kepada seluruh ormas yang telah membantu menyukseskan kegiatan dalam rangka menyambut I Muharam 1445 Hijriah ini. Kam selaku pemerintah daerah akan terus mendukung kegiatan serupa," kata Rejikinoor.

Baca juga: Taufik terpilih aklamasi pimpin KNPI Murung Raya

Ketua Panitia Pawai Akbar 1 Muharam 1445 Hijriah, Abdul Yuri menyebutkan, total peserta yang mengikuti pawai akbar tersebut sebanyak 4.500 orang. Peserta terdiri dari siswa siswi sekolah tingkat TKA, RA - TPA 16 sekolah, SD atau MI 9 sekolah, SMP atau MTS 6 sekolah, SMA atau Ma 6 sekolah, Majelis Taklim 7 majelis dan satu perguruan silat.

Untuk rute pawai sendiri, Yuri menjelaskan untuk anak - anak dari 16 sekolah TKA, RA - TPA  berangkat dari Masjid Agung - Al-Istiqlal hanya sampai Bundaran Emas Kota Puruk Cahu dan kembali lagi ke Masjid Agung - Al Istiqlal. 

Untuk siswa dan siswi dari sekolah SD atau MI yang berjumlah 9 sekolah, SMP atau MTs 6 sekolah, SMA atau MA 6 sekolah, Majelis Taklim 7 majelis dan satu perguruan silat rute berangkatnya lebih jauh yaitu dari Masjid Agung - Al Istiqlal sampai Bundaran Batu Bara memutar kembali menuju  Masjid Agung - Al Istiqlal. 

Di akhir kegiatan pawai ini juga panitia menyiapkan ratusan doorprize yang akan dibagikan kepada pemenang undian dengan hadiah utama, yaitu kulkas, kemudian mesin cuci dan masih banyak lagi lainnya.

"Pada peringatan tahun baru Islam ini juga terdapat rangkaian kegiatan yang juga sudah dilaksanakan, yakni zikir dan istighosah yang dilaksanakan di Masjid Agung - Al Istiqlal pada Selasa (18/7) malam tadi," tambah Yuri.

Baca juga: Meriahkan kemerdekaan RI, Pemkab Mura berencana bagikan ribuan bendera merah putih

Baca juga: Pemkab minta seluruh sekolah di Mura tak wajibkan siswa ikuti wisuda kelulusan

Baca juga: Lima perangkat daerah di Murung Raya gandeng Kejaksaan