Bank Kalteng sampaikan program strategis pengembangan UMKM kepada Ketua Dekranas Wury Ma'ruf Amin

id bank kalteng, direktur pemasaran dan bisnis bank kalteng marzuki, dekranasda, dekranas, dewan kerajinan nasional, wury ma'ruf amin, ikm, umkm, kalteng

Bank Kalteng sampaikan program strategis pengembangan UMKM kepada Ketua Dekranas Wury Ma'ruf Amin

Direktur Pemasaran dan Bisnis Bank Kalteng Marzuki menyerahkan cenderamata kepada Ketua Dekranas Wury Ma'ruf Amin di Palangka Raya, Selasa (24/10/2023). (ANTARA/Dokumentasi Pribadi)

Palangka Raya (ANTARA) - Bank Kalteng memaparkan program maupun produk layanan yang mereka miliki dalam mendukung pengembangan sektor industri kecil menengah (IKM) maupun usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) kepada Ketua Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) Wury Ma'ruf Amin.

Hal itu disampaikan Direktur Pemasaran dan Bisnis Bank Kalteng Marzuki saat Ketua Dekranas melakukan kunjungan ke Galeri Dekranasda Provinsi Kalimantan Tengah di Jalan Imam Bonjol, Kota Palangka Raya, Selasa.

"Bank Kalteng atas arahan Bapak Gubernur dan Ibu Gubernur menginisiasi program SELALU BERKAH (Sentra Layanan Pelaku Usaha Bank Kalteng)," jelasnya.

SELALU BERKAH ini merupakan program berkesinambungan dari Bank Kalteng yang ditujukan untuk mendukung pengembangan IKM maupun UMKM di Kalimantan Tengah yang menyediakan paket lengkap, yakni berbagai hal yang diperlukan pelaku usaha untuk terus berkembang dan bertumbuh.

"Mulai dari program pelatihan, akses pemodalan, pendampingan, dan akses pemasaran," tutur Marzuki.

Baca juga: Wapres beri respons positif terhadap usulan pemekaran Kalimantan Tengah

Dia menyampaikan, khusus untuk akses permodalan, Bank Kalteng mengeluarkan produk berupa Kredit UMKM Berkah, yakni tanpa agunan dan suku bunga hanya sebesar 1,5 persen sesuai arahan Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran.

"Melalui program ini, Bank Kalteng secara optimal akan terus mendukung para pelaku usaha untuk terus bertumbuh, baik dalam bisnis maupun peningkatan kapasitas serta kemampuannya dalam mengembangkan usaha," tambahnya.

Sementara itu, dalam kunjungannya, Wury Ma’aruf Amin yang merupakan istri Wakil Presiden Republik Indonesia ini disambut langsung oleh Ketua Dekranasda Kalimantan Tengah Ivo Sugianto Sabran, Penjabat Bupati Pulang Pisau Nunu Andriani, beserta jajaran.

Dalam kunjungan tersebut, Ketua Dekranasda Kalimantan Tengah, Ivo Sugianto Sabran mengenalkan ragam kerajinan khas Dayak ataupun provinsi setempat kepada Wury Ma'ruf Amin.

Baca juga: Wapres minta Kalteng gerakkan ekonomi baru usung "Kebaikan Syariah"

Baca juga: Pemkab Barito Utara komitmen penuhi modal disetor ke Bank Kalteng

Baca juga: Bank Kalteng tingkatkan kemampuan pelaku UMKM dalam 'branding' produk

Baca juga: Bank Kalteng Cabang Kapuas bagikan masker dan vitamin gratis